Kukarpaper.com
  • BERANDA
  • PROFIL
  • EPAPER
    • 2021
    • 2022
    • 2023
    • 2024
  • BERITA
  • ARSIP
    • Arsip Berita
    • Arsip Fotografi
    • Arsip Videografi
  • JADWAL KEGIATAN
  • NEXT EVENT
  • HUBUNGI KAMI
  • Search
  • Menu Menu

Musda IKAI, Pemkab Kukar Dukung Upaya Pemberantasan – Penanggulangan Penyalahgunaan Narkoba

27 Maret 2022/in Arsip Berita, Personal /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Asisten III Bidang Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kutai Kartanegara (Kukar) Totok Heru Subroto membuka Musyawarah Daerah (Musda) II Ikatan Konselor Adiksi Indonesia (IKAI) Wilayah Kaltim, Minggu (27/03) di aula Rumah Makan Tepian Pandan Tenggarong.

Dalam sambutan Bupati Kukar Edi Damansyah, yang dibacakan Totok Heru Subroto mengatakan bahwa saat ini negara Indonesia berada dalam kondisi Darurat Narkoba. Permasalahan penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba merupakan masalah kemanusiaan yang sangat merugikan dan membawa dampak kerusakan multi-dimensional.
Untuk itu, Pemkab Kukar mengapresiasi atas terselenggaranya Musda IKAI Kaltim.

Disebutnya, dengan terselengaranya Musda IKAI akan lahir berbagai rumusan pemikiran, ide dan gagasan serta penegasan peran dari organisasi yang sesuai dengan konstitusi dalam rangka mewujudkan visi, misi dan tujuan organisasi, sekaligus memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat khususnya di Kukar dan Kaltim dalam memerangi Narkoba.

Diharapkan kiprah IKAI yang merupakan wadah praktisi yang bergerak dalam kegiatan prevensi dan atau intervensi penggunaan, penyalahgunaan dan adiksi Narkoba yang profesional bisa saling membantu dan mendukung satu sama lain, dalam mengembangkan potensi untuk berpartisipasi dan berperan aktif dalam program nasional penanggulangan masalah adiksi di Indonesia.

“Peran sekaligus fungsi IKAI tentunya menjadi sangat penting ditengah upaya bersama, dalam memerangi sekaligus menanggulangi berbagai dampak dari penyalahgunaan Narkoba termasuk didalamnya penyelenggaraan rehabilitasi, ” ujarnya.

Dikatakannya, penyelenggaraan rehabilitasi membutuhkan sumber daya manusia yang memiliki standar kompetensi dan keahlian khusus untuk dapat menangani pecandu dan korban penyalahgunaan Narkoba, baik berupa kemampuan yang mencakup aspek pengetahuan (knowledge), keterampilan (skills) maupun sikap (attitude) yang sesuai dengan standar yang sudah ditetapkan.

“Saat ini yang harus kita lakukan adalah terus meningkatkan dan mengembangkan sistem penanganan masalah penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba yang komprehensif dan berkelanjutan, dengan mengoptimalkan peran seluruh sumber daya yang ada dan tentu saja peran dari para konselor adiksi dan IKAI secara organisasi,” ujarnya.

Lebih lanjut disampaikannya, bahwa mengatasi persoalan Narkoba tidak dapat hanya diserahkan pada salah satu institusi ataupun hanya pada organisasi tertentu saja tetapi seluruh elemen bangsa harus terlibat.
Salah satu dari misi utama Pemkab Kukar adalah Meningkatkan Pembangunan Sumber Daya Manusia yang Berakhlak Mulia, Unggul dan Berbudaya, hal ini tentu menjadi sangat berat manakala generasi muda dan warga masyarakat terpapar Narkoba.

“Oleh karena itu, Pemkab Kukar beserta seluruh jajaran telah berkomitmen untuk terus mendukung berbagai upaya dalam pemberantasan maupun menanggulangi dampak penyalahgunaan Narkoba, termasuk menyiapkan beberapa fasilitas kesehatan untuk menjadi sarana Institusi Penerima Wajib Lapor (IPWL),” ujarnya.

Diakhir ia berharap berbagai upaya yang telah dilakukan dalam hal ini akan mendapatkan hasil terbaik sehingga Kukar maupun Kaltim menjadi daerah Idaman, daerah yang bersih dari Narkoba dan pada akhirnya masyarakat akan sejahtera dan berbahagia bebas dari Narkoba. (Prokom08)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2022/04/6ce8e5a8-7f81-4d88-99d5-c2c40fb98dd5.jpg 428 640 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2022-03-27 12:32:332022-04-03 08:33:08Musda IKAI, Pemkab Kukar Dukung Upaya Pemberantasan – Penanggulangan Penyalahgunaan Narkoba

Bupati Bersama Ratusan Pesepeda Gowes Bareng Sambut Ramadan

27 Maret 2022/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Ratusan goweser dari berbagai komunitas yang ada di Kutai Kartanegara (Kukar) ikuti gowes bersama dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1443 H, yang digelar Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) Kukar, di Waduk Panji Sukarame, Minggu (27/3).

Kegiatan yang diikuti Bupati Kukar Edi Damansyah, Ketua TONI Kukar Rahman, Ketua ISSI Kukar Henry Hasyim tersebut juga dimeriahkan zumba party.

Ketua ISSI Kukar Henry Hasyim mengatakan acara tersebut merupakan rangkaian dari Kejurkab Mountain Bike (MTB) Idaman Etam 2022, event yang diikuti beberapa komunitas gowes dari beberapa kecamatan yang ada di Kukar tersebut juga sebagai ajang silaturahmi sesama goweser.

“Kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi sesama goweser sebelum memasuki bulan Ramadhan, semoga pandemi Covid-19 segera berlalu sehingga event-event serupa bisa dilaksanakan setelah hari raya Idul Fitri,” ucap Henry.

Sementara itu, Bupati Kukar Edi Damansyah mengapresiasi kegiatan yang telah dilaksanakan oleh KONI Kukar melalui ISSI Kukar tersebut, menurutnya kegiatan serupa telah lama tidak dilaksanakan dikarenakan kondisi pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia tidak terkecuali di Kukar.

“Kami ucapkan terimakasih kepada KONI Kukar bersama ISSI Kukar yang telah menginisiasi kegiatan ini, selamat menikmati jalur yang telah disiapkan oleh panitia,” ucap Edi.

Selanjutnya, Bupati berharap kepada para peserta gowes untuk selalu mematuhi aturan yang telah ditetapkan pihak panitia, karena menurutnya jalur yang telah dibuat pihak panitia tersebut merupakan jalurnya para pecinta gowes yang menyukai jalur berbukit-bukit dan becek.

Lebih lanjut, pada kesempatan tersebut Edi juga mengajak para goweser yang belum melaksanakan vaksinasi agar segera mengikuti kegiatan vaksinasi Covid-19, sehingga kegiatan serupa kedepannya bisa terus dilaksanakan dalam menyalurkan hobi.

“Saya berharap para pencinta gowes ini telah divaksin, jadi apa bila ada goweser yang belum divaksin saya mohon segera mengikuti program vaksinasi, karena setelah vaksin event kita jalan terus, hobi kita tersalur terus,” katanya.(prokom07)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2022/04/c4ab05bd-ba20-4f1e-a08a-523ada5a7f1e.jpg 425 640 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2022-03-27 09:30:502022-04-03 08:30:41Bupati Bersama Ratusan Pesepeda Gowes Bareng Sambut Ramadan

Buka Rakerwil IPM, Rendi: Perkaya Ilmu Agama, Tanamkan Aqidah Islamiyyah Dalam Dadamu!

26 Maret 2022/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) H Rendi Solihin membuka Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Kalimantan Timur (Kaltim), di Pendopo Wakil Bupati Kukar, Sabtu (26/3).

Dalam sambutannya, Wabup mengatakan bahwa peran Muhammadiyah sebagai organisasi Islam yang terus berjuang melalui semboyan “Amar Ma’ruf Nahi Munkar” senantiasa menebar kebaikan dan kemaslahatan umat, dan tidak bosan mengajak orang lain untuk senantiasa menjauhi kemungkaran dan kejahatan.

Rendi mengatakan, tidak dipungkiri bahwa Muhammadiyah adalah organisasi yang memberikan kontribusi secara nyata, dalam bidang pendidikan Muhammadiyah memiliki lembaga pendidikan mulai dari paling rendah PAUD/TK sampai Perguruan Tinggi yang jumlahnya ribuan di seluruh Indonesia.

“Muhammadiyah telah turut serta mencerdaskan kehidupan bangsa. Di Kukar, Muhammadiyah sangat aktif bersinergi bersama Pemda dalam meningkatkan dan mengembangkan kualitas sumber daya manusia maupun pembangunan,” ujarnya.

Rendi kemudian mengapresiasi Pimpinan Wilayah IPM Kalimantan Timur dan seluruh jajarannya, Keluarga Besar Muhammadiyah Kukar dan semua pihak, yang telah bekerja keras untuk mensukseskan kegiatan itu.

“Kami sangat mendukung dan mengapresiasi tinggi atas kolaborasi bersama pemerintah dalam mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas,” ujarnya.

Selanjutnya, Rendi mengajak untuk bersama-sama meningkatkan terus persaudaraan sebagai sebuah bangsa (ukhuwah wathaniyah), meningkatkan persaudaraan sesama umat manusia (ukhuwah basyariyah), dan meningkatkan persaudaraan di antara sesama umat Islam (ukhuwah Islamiyah).

“Jaga bersama-sama Kalimantan Timur secara umum dan khususnya Kukar, agar selalu kondusif dan bertekad menjadikan masyarakat yang Baldatun Toyibatun Warabbun Ghofur,” ujar Rendi.

Rendi berpesan bahwa sebentar lagi Kaltim akan menjadi Ibu Kota Negara (IKN), tentu ke depan persaingan akan semakin berat. Untuk itu persiapkan diri dengan bekal ilmu pengetahuan dan keterampilan. Menurutnya, godaan keimanan dan aqidah ke Islam-an kedepan akan semakin berat ujiannya. Maka Rendi berpesan agar pemuda perkaya diri dengan ilmu agama.

“Tanamkan aqidah Islamiyyah dalam dadamu, jangan pernah goyah dengan iming-iming apapun yang akan menjerumuskan kalian ke jurang kehancuran, serta jadilah kader yang tangguh tidak cengeng, kader yang selalu menghormati orang tua, pimpinan dan sesepuh dalam organisasi, itulah kunci keberhasilan kalian, ” pesannya.

Sementara itu Ketua Umum Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Kukar H Suprianto mengapresiasi semangat IPM dalam melaksanakan kegiatan tersebut, dirinya berpesan agar IPM Kaltim dalam merencanakan program kerjanya pada periode 2021 – 2023 ke depan itu betul-betul bisa dipertanggung jawabkan dan dikerjakan sesuai dengan apa yang sudah diprogramkan.

Suprianto berharap Rakerwil IPM Kaltim membuahkan keputusan – keputusan dan program kerja yang berkualitas dan bermanfaat bagi umat, terutama dalam bidang Pendidikan, Sosial dan Kesehatan yang tentunya dapat meringankan beban Pemerintah. (Prokom09)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2022/03/IMG_20220326_231809.jpg 262 480 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2022-03-26 23:24:472022-03-27 06:46:10Buka Rakerwil IPM, Rendi: Perkaya Ilmu Agama, Tanamkan Aqidah Islamiyyah Dalam Dadamu!

Resmikan Musholla Ar-Rahman, Bupati Serahkan Bantuan Rp 200 Juta

26 Maret 2022/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Keberadaan rumah ibadah, baik itu Masjid, Langgar maupun Musholla di tengah – tengah pemukiman, hendaknya dimanfaatkan sebaik-baiknya sebagai sarana peribadatan dan syiar Islam.
Hal itu dikatakan Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah saat meresmikan Musholla Ar-Rahman yang berada di gang Az-Zahra RT. 11 Kelurahan Timbau kecamatan Tenggarong, Sabtu (25/3), yang ditandai pelepasan selubung papan nama dan penandatanganan prasasti oleh Bupati Edi Damansyah.

“Tadi sudah disampaikan oleh panitia, banyak hal yang bisa dilakukan di Musholla ini, tidak hanya pelaksanaan ibadah lima waktu,” ujar Bupati.

Lebih lanjut Bupati mengatakan membangun rumah ibadah itu sulit, tetapi lebih sulit memanfaatkan dan memakmurkannya.

“Walau sulit, InsyaAllah dengan semangat dan tekad yang kuat awal kita merencanakan, semua bisa kita wujudkan,” katanya.

Ia mengapresiasi pembangunan Musholla ini dengan swadaya masyarakat, namun Pemerintah Kabupaten Kukar juga memberikan dukungan pembiayaan.

“Kalau kita bersama berkolaborasi tidak ada persoalan yang tidak bisa diselesaikan, asal niatnya sama tekadnya sama, sesuai dengan tagline “Betulungan Etam Bisa kalau bahasa Indonesianya Gotong royong,” tuturnya.

Sementara itu panitia pembangunan Musholla Ar – Rahman M Padli mengungkapkan awal mula pembangunan Musholla ini, masyarakat sekitar menginginkan adanya rumah ibadah Musholla di lingkungannya untuk menjalankan syariat dan mengembangkan syiar Islam, selanjutnya keinginan itu terbuka atas bantuan salah satu warga yaitu H Hasanuddin yang dengan suka rela menghibahkan tanahnya untuk dibangun Musholla ini.

Selain menghibahkan lahannya, disebutkan Padli, H Hasanuddin juga memberikan nama untuk Musholla tersebut.

“Jadi selain menghibahkan tanahnya, beliau sekaligus memberikan nama untuk Musholla ini, yaitu Ar-Rahman, semoga dengan semangat Ar-Rahman itu menjadi motivasi kita untuk saling berkasih sayang,” harapnya.

Pada kesempatan tersebut Bupati Edi Damansyah juga menyerahkan bantuan perlengkapan shalat dan bantuan pembangunan rumah ibadah sebesar Rp 200 juta untuk Musholla Ar Rahman.

Turut hadir pada acara tersebut Sekretaris Daerah (Sekda) H Sunggono, Ketua MUI Kukar H. Abdul Hanan, Dewan Masjid Indonesia Kukar, H. Chairil Anwar, Camat Tenggarong Sukono, dan para pejabat di lingkup Pemkab Kukar. (Prokom01)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2022/03/0_IMG_20220326_160401_copy_521x291.jpg 291 521 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2022-03-26 16:19:042022-03-26 16:19:04Resmikan Musholla Ar-Rahman, Bupati Serahkan Bantuan Rp 200 Juta

Program Gema dan Hafiz Qur’an Solusi Atasi Kekurangan SDM Guru Mengaji

26 Maret 2022/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah berharap agar program – program keagamaan mendapat dukungan dari semua pihak, karena Pemerintah tidak bisa berjalan sendiri tanpa dukungan masyarakat, termasuk Gerakan Etam Mengaji (Gema).

“Kami sadar, bahwa kami tidak bisa berhasil sendiri, tanpa dukungan dan kebersamaan baik itu organisasi keagamaan, dan masyarakat khususnya Takmir Masjid, Langgar maupun Musholla. Itu yang selalu saya sampaikan di setiap silaturahmi,” ujar Edi saat safari subuh di Masjid Al Ikhlas kelurahan Timbau, Kecamatan Tenggarong, Sabtu (26/3).

Disadarinya, dorongan fasilitasi Pemerintah Kabupaten terhadap program keagamaan dalam perjalanannya tidak selalu berjalan lancar.

“Salah satunya program Gerakan Etam Mengaji (Gema), saya sudah banyak mendapatkan masukan, namun hemat kami mereka memandang itu dari sisi luar saja, namun itu tetap akan menjadi evaluasi kami,” ujarnya.

Lebih lanjut Ia mengatakan ada beberapa pandangan terutama terkait program hafiz al-Quran, ada pihak yang menyatakan bahwa hafiz al-Quran itu bisa dikatakan hafiz kalau hafal 30 juz, sedangkan program saat ini hanya satu tahun.

“Ada yang menyampaikan kalau satu tahun tidak bisa hafal 30 juz, harus 4 tahun, jadi seperti itu, padahal hafiz itu tidak mesti 30 juz, ada yang 10 juz atau 20 juz,” katanya.

Edi berharap dari program satu tahun itu tidak mesti 30 juz, targetnya 5 sampai 10 juz, dan saat ini sedang berjalan.

Diungkapkan nya latar belakang program Satu Desa Satu Hafiz merupakan hasil dirinya berkeliling di 193 desa di zona ulu, karena di titik – titik tertentu kekurangan sumber daya manusia (SDM) atau guru ngaji.

“Jadi itu yang melatarbelakangi program ini, kita ingin dulu jangka pendeknya memenuhi kekurangan itu, dan saat ini sudah terjawab,” terangnya.

Edi mengatakan bagian dari program ini, konkritnya bisa memberikan solusi terhadap kekurangan SDM khusus guru – guru ngaji.

“Dan saya bisa membuktikan ketika berkunjung ke desa Menamang Kiri di tengah perjalanan di dalam hutan itu ada masjid, ternyata imam masjidnya alumni program hafiz al-Quran, itu sudah memberikan kontribusi sebagaimana latar belakang program itu,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut Bupati menyerahkan bantuan pembangunan rumah ibadah kepada takmir masjid Al Ikhlas, sebesar Rp. 350 juta.

Turut mendampingi Bupati pada safari subuh kali ini Sekretaris Daerah (Sekda) H. Sunggono, ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kukar H. Abdul Hanan, Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kukar HM. Bisyron, dan para pejabat di lingkup Pemkab Kukar. (Prokom01).

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2022/03/IMG_20220326_151512.jpg 471 1032 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2022-03-26 15:18:492022-03-26 15:18:49Program Gema dan Hafiz Qur’an Solusi Atasi Kekurangan SDM Guru Mengaji

Dari Rakerkab, Bupati Berharap KONI Siapkan Atlet Hadapi Porprov Dengan Target Juara Umum

26 Maret 2022/in Arsip Berita, Personal /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah melalui Asisten II Setkab Kukar Wiyono resmi membuka Rapat Kerja Kabupaten (Rakerkab) Komite Olahraga Nasional (KONI) Kukar, Sabtu (25/3) pagi di Hotel Grand Elty, Tenggarong.

Dalam sambutan bupati Kukar dibacakan Asisten II Setkab Kukar Wiyono mengapresiasi jajaran pengurus KONI Kukar yang telah melaksanakan Rakerkab KONI sesuai dengan apa yang diharapkan.

“Saya berharap dalam forum ini juga nantinya agar dibahas persiapan-persiapan dalam menghadapi Pekan Olah Raga Provinsi Kalimantan Timur (Porprov Kaltim) ke IV yang diadakan di Kabupaten Berau tahun 2022. Kedepankan keperluan atlit yang akan berlomba, sehingga target kita menjadi Juara Umum bisa tercapai,” katanya.

Dikatakan Edi Damansyah, salah satu agenda Rakerkab KONI adalah penyampaian Laporan Pelaksanaan Program Kerja dan Laporan Pengelolaan Keuangan KONI tahun lalu.

“Pasca penyampaiannya saya minta lakukan diskusi yang cerdas yang sifatnya membangun dalam melakukan evaluasi hal hal yang belum tercapai dari target yang telah ditetapkan sebelumnya,” ujarnya.

Bahkan kata Edi Damansyah, sebagai bentuk tanggung jawab pemerintah, telah mengeluarkan anggaran yang cukup besar melalui hibah uang kepada KONI dengan maksud kemajuan dan prestasi olahraga di Kutai Kartanegara terus meningkat.

“Dengan pemberian dana ini saya berharap terus jaga dan tingkatkan Prestasi para Atlet serta saya menitipkan para atlet itu kepada para Pengurus Cabor agar terus Perhatikan atlet kita jangan sampai dibiarkan begitu saja,” pintanya. (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2022/03/koni2.jpg 467 700 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2022-03-26 10:53:402022-03-26 10:53:40Dari Rakerkab, Bupati Berharap KONI Siapkan Atlet Hadapi Porprov Dengan Target Juara Umum

Maslianawati Harap Program Rumah dan Sekolah Sigap Dapat Menjangkau Seluruh Kukar

25 Maret 2022/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kutai Kartanegara (Kukar) Maslianawati Edi Damansyah, secara virtual membuka stakeholder meeting program rumah Siapkan Generasi Anak Berprestasi (Sigap) dan sekolah Sigap di Kukar yang digagas oleh Yayasan Tanoto Foundation, Jumat (25/3) di Rumah Jabatan Bupati Kukar.

Acara itu diikuti Sekretaris Dinas Pendidikan Kukar Hj Maria Ester, dari Bappeda, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa, para Camat, Pimpinan Puskesmas dan para guru PAUD dan sejumlah instansi terkait lainnya.

Maslianawati dalam sambutannya mengapresiasi Yayasan Tanoto Foundation yang telah memprakarsai acara itu, sebagai bentuk evaluasi program yang telah dibangun oleh Yayasan Tanoto Foundation bersinergi dengan Pemkab Kukar, dalam mempersiapkan sumber daya manusia yang sehat, berkarakter dan berprestasi. Program kerjasama ini dilaksanakan atas dasar kesepakatan kerja sama yang ditandatangani oleh Bupati Kukar Edi Damansyah bersama pimpinan dari Tanoto Foundation pada bulan Maret 2020 lalu.

Maslianawati mengatakan, dari hasil sinergi antara Yayasan Tanoto Foundation dengan Pemkab Kukar, saat ini telah terlaksana program Rumah Anak Sigap dan Sekolah Anak Sigap di 7 Desa dan 2 Kelurahan di 3 Kecamatan, dengan jumlah rumah anak Sigap berjumlah 9 dan sekolah anak Sigap berjumlah 3 binaan dan 6 imbas. Sasaran dan orientasinya program Rumah Anak Sigap anak usia 0-3 tahun dan Sekolah Anak Sigap untuk anak usia 4-6 tahun.
Menurutnya bahwa di usia tersebut, adalah masa-masa dimana anak tumbuh dan berkembang sebagai masa-masa emas untuk perkembangan.

“Sebagai faktor pendukung tumbuh kembang agar lebih maksimal, perlu dipastikan kebutuhan akan asupan gizi, kesehatan, perlindungan, pendidikan, kesejahteraan dan keamanan terpenuhi, ” ujarnya.

Adapun bentuk kegiatan di rumah Sigap dan Sekolah Sigap diantaranya pemberantasan stunting (kurang gizi), memberikan pengayaan dan edukasi kepada masyarakat dalam pengasuhan dan pendidikan yang berkualitas.

Tanoto Foundation juga telah memberikan berbagai fasilitas agar program rumah anak Sigap ini dapat berjalan dengan baik.

“Program ini merupakan suatu hal yang bisa kita banggakan, karena belum ada di kabupaten yang lain khusus nya di Kaltim ini, Kukar satu-satunya yang mendapatkan kesempatan ini,” ujarnya.

Oleh karena itu, Bunda PAUD Kukar Maslianawati berkomitmen ingin menjadikan Nol untuk angka stunting di Kukar.

“Mohon kepada seluruh pemangku kepentingan yang hadir agar sama-sama memberikan dukungan dan dorongan agar semua masyarakat kita juga merasakan manfaat dari program Tanoto Foundation, yang kedepannya dapat menjadi pusat aksi atau suatu yang dapat dicontoh oleh wilayah yang lain. Selain dukungan dari perangkat pemerintah daerah disini peran Bunda PAUD dari tingkat kecamatan hingga desa dan kelurahan sangat diperlukan agar apa yang menjadi kesempatan emas ini tidak sia-sia, ” ujarnya.

Diakhir sambutannya , Maslianawati berharap agar stakeholder meeting dapat memberikan suatu pembaharuan dan peningkatan layanan pada rumah Anak Sigap dan Sekolah Sigap di Kecamatan, Desa dan Kelurahan yang sudah berjalan, dapat menjadi percontohan bagi peningkatan layanan PAUD bagi kecamatan lainnya, sekaligus berharap program ini dapat menjangkau seluruh Kecamatan, Desa dan Kelurahan yang ada di Kukar.

Sementara itu, Irwan Gunawan Manajer Program Sigap Yayasan Tanoto Foundation berterimakasih atas kerjasama dan kepercayaan yang telah diberikan sehingga kerjasama itu sudah berjalan sebagaimana yang diharapkan. Semua penerima manfaat, orang tua dan anak anak peserta program Sigap sudah mengikuti beberapa layanan yang diberikan .

“Mudah – mudahan masing-masing pihak memiliki sumber daya, kemampuan dan potensi yang dapat diintegrasikan dan didayagunakan bersama, guna meningkatkan peran dan manfaat positif yang lebih besar untuk meningkatkan masyarakat dan negara,” harapnya.

Acara juga diisi dengan diskusi dan tanya jawab mengenai pendidikan dan program PAUD yang ada di Kukar. (Prokom03).

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2022/03/0_IMG-20220325-WA0012_copy_640x360.jpg 360 640 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2022-03-25 23:29:102022-03-25 23:29:10Maslianawati Harap Program Rumah dan Sekolah Sigap Dapat Menjangkau Seluruh Kukar

Jaring Atlet Berbakat, PTMSI Gelar Kejurkab Tenis Meja se-Kukar

25 Maret 2022/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Pengurus Kabupaten (Pengkab) Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Kejuaraan Kabupaten Tenis Meja Senior, Kelompok Umur dan Ganda Veteran 100 thn se Kukar. Kejuaraan tersebut dibuka oleh Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar Fida Hurasani, Jumat (25/3) di Gedung Pengkab PTMSI Kukar, Rondong Demang Tenggarong.

Pembukaan kejuaraan yang digelar hingga 27 Maret 2022 itu juga dihadiri Ketua Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kukar Rahman, Ketua PTMSI Kukar Awang Sakti dan Sekretaris Dispora.

Kejurkab tersebut diikuti peserta dari 9 Kecamatan, 82 orang atlet dengan Kategori Pemula, Kadet, Junior, Senior dan Kategori Ganda Veteran 100 tahun.

Dalam arahan Bupati Kukar Edi Damansyah yang dibacakan Fida Hurasani mengatakan bahwa semangat cinta terhadap olahraga tak kenal usia seperti Cabor Tenis Meja yang sudah familiar di kalangan masyarakat luas.

Disebutnya, Pemkab Kukar selalu mendukung agenda positif yang memberikan manfaat bagi masyarakat, selain untuk kesehatan, olahraga tak terkecuali Tenis Meja merupakan bagian dari pendidikan karakter yang sangat diperlukan bagi generasi muda. Apalagi kala Pandemi Covid-19 melanda, olahraga dapat meningkatkan imun, dan membuat suasana hati bahagia.

Diharapkan, pada Kejurkab itu bisa melahirkan atlet-atlet Tenis Meja berbakat yang bisa mengharumkan nama Kukar di level daerah, nasional, bahkan internasional. Bukan hanya generasi muda saja, ia juga berharap untuk para senior dan veteran yang masih menggemari tenis meja tentu bisa menjadi contoh bagi generasi penerusnya.

“Bagi generasi muda jangan kalah semangatnya dengan para senior dan veteran, terus semangat untuk berprestasi,” ujarnya.

Diakhir Fida memberikan salam hormat dan salut untuk para senior dan veteran yang masih gemar berolahraga, dan berpatisipasi pada Kejurkab Tenis Meja itu.

Sementara, Ketua KONI Kukar Rahman mengatakan Cabor Tenis meja merupakan salah satu cabor andalan Kukar. Ia juga sangat mengapresiasi Ketua dan Pengurus PTMSI yang berhasil melakukan regenerasi atlet untuk kemajuan Tenis Meja di Kukar.

“Cabor yang baik itu adalah para atlet yang kenal dengan Ketua Cabor dan pengurusnya, untuk Tenis Meja sudah melakukan hal tersebut,” ungkap Rahman.

Rahman mengatakan bahwa dirinya hanyalah pelayan bagi pelaku olahraga, maka dari itu ia ingin dekat dengan atlet dan pelaku olahraga di Kukar.

“Saya menekankan bila ada hal-hal curang yang dilakukan baik oleh pengurus atau oknum-okmun yang merugikan atlet segera melapor kepada saya, dan bila saya tau ada pemotongan uang saku atlet saya akan menindak dengan tegas hal tersebut,” tegasnya.

Untuk persiapan Porprov mendatang yang akan diaksanakan di Berau, ia meminta para atlet berlatih dengan sungguh-sungguh agar bisa membawa harum nama Kutai Kartanegara di kancah olahraga. (Prokom08)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2022/03/Kejurkab4.jpg 332 640 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2022-03-25 13:32:492022-03-25 13:34:00Jaring Atlet Berbakat, PTMSI Gelar Kejurkab Tenis Meja se-Kukar

Pemkot Balikpapan Kunjungi Pemkab Kukar, Bahas Peluang Kerjasama Sambut IKN

24 Maret 2022/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Pemerintah Kota Balikpapan kunjungi Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) dalam rangka Diskusi Peluang Kerjasama antara Daerah terkait dengan persiapan Kukar Menghadapi Ibu Kota (IKN) Nusantara.

Rombongan yang dipimpin Kepala Bidang Litbang Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Balikpapan Dadin, diterima Asisten III Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kukar Totok Heru Subroto di Ruang Eksekutif Kantor Bupati Kukar, Kamis (24/3).

Dadin mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Kukar telah menerima rombongan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkot Balikpapan. Menurutnya kunjungan itu adalah untuk bertukar informasi dan peluang kerjasama antara Pemerintah Balikpapan dan Kukar.

“Strategi apa yang sudah dilaksanakan oleh Pemerintah Kutai Kartanegara dalam menghadapi atau menyiapkan diri menghadapi IKN, karena sesuai dengan pusat IKN sebagian ada di Kukar termasuk Kecamatan Muara Jawa di sana ada kawasan pusat industri dan perkembangannya seperti apa, serta proses pembangunnya dan perkembangannya seperti apa,”ujarnya

Sementara itu Totok Heru Subroto mengatakan, strategi Pemkab Kukar dalam menghadapi dan mendukung IKN yakni sudah menyiapkan dan memaparkan serta menyiapkan di dalam Renstra, dan RPJMD di masing masing OPD.(Prokom-02)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2022/03/3_IMG-20220324-WA0003_copy_640x288-1.jpg 288 640 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2022-03-24 22:58:522022-03-24 22:59:52Pemkot Balikpapan Kunjungi Pemkab Kukar, Bahas Peluang Kerjasama Sambut IKN

Bupati Ingin MUI Jaga Marwah, Jalankan Dakwah dan Bantu Berdayakan Umat

24 Maret 2022/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah meminta Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk menjaga marwah sebagai pembina dan pengayom umat Islam. MUI adalah lembaga dengan anggota yang terdiri dari ulama, zuama (pemimpin organisasi) dan Cendikiawan Muslim.

“Sebagai lembaga dalam kehidupan umat Islam, maka sudah patut untuk menjaga marwah MUI itu sendiri, menjadi anggota MUI mempunyai tugas membimbing, membina dan mengayomi seluruh Muslimin, jika ada permasalahan membantu mencari solusi atas permasalahan berkaitan dengan keumatan termasuk permasalahan baru yang sifatnya kekinian,” ujar Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah pada acara pengukuhan pengurus Dewan Pimpinan MUI Kukar masa khidmat 2021 – 2026 dengan Ketua KH Abdul Hanan.

Pengukuhan dilakukan oleh Ketua MUI Provinsi Kaltim KH Muhammad Rasyid, diHotel Grand Elty Singgasana, Kamis (24/3).

Lebih lanjut kata Edi Pemkab Kukar bersama DPRD akan selalu mengawal program yang dijalankan oleh MUI untuk kepentingan umat.

Ia menyampaikan ada 2 hal yang penting yang harus dilakukan MUI bersama Pemkab Kukar yaitu pertama gerakan dakwah ke daerah – daerah di Kukar dari tingkat RT. Seperti menyampaikan himbauan kepada masyarakat pada saat berdakwah agar tidak membuang sampah disungai, lakukan dakwah sesuai karakteristik setiap daerah dan info terkini.

“Infokan juga tentang pinjaman tanpa agunan dan bunga ini salah satu program Kukar Idaman dalam melawan rentenir untuk memberikan keringanan bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), kami ucapkan terima kasih atas semua peran MUI selama ini yang terus berjalan kemasyarakat – masyarakat dalam pembinaan umat,” ucapnya.

Kemudian yang kedua adalah berkaitan dengan pemberdayaan umat, yaitu mendorong pelaku usaha kecil agar keberadaan MUI memberi manfaat, berbicara kebijakan pemerintah dalam merubah mindset manajemen Masjid yang memberi manfaat bagi umat dalam mengambil peran pemberdayaan umat dan masyarakat sudah mulai berjalan dengan baik. Dengan memberikan fasilitas melatih Ikatan Remaja Masjid (Irma) dan Takmir masjid untuk aktif pemberdayaan bagi jamaah yang dari dulu hanya mengelola seputar uang salawat, sekarang bisa lebih aktif dalam mengelola banyak kegiatan di seputar Masjid khsusnya untuk meningkatkan perekonomian umat di sekitar Masjid.

Edi tegaskan Pemkab tidak bisa bekerja sendiri dalam menjalankan program Kukar Idaman tentu membutuhkan mitra, maka MUI agar bisa membantu di seluruh wilayah Kukar dalam bentuk komitmen kerjasama dengan Dinas terkait sesuai bidang MUI.

Selanjutnya Ketua MUI Provinsi Kaltim Muhammad Rasyid mengatakan dari awal lahirnya MUI 1975, tugasnya adalah memberikan bimbingan dan tuntunan kepada umat Islam Indonesia, memberikan nasihat dan fatwa mengenai masalah keagamaan, menjadi penghubung antar ulama dan umaro (Pemerintah) dan penterjemah timbal balik antara umat dan pemerintah guna mensukseskan pembangunan nasional dan meningkatkan hubungan kerjasama antar organisasi, lembaga Islam dan cendikiawan muslimin.

“Semua tugas ada disemua komisi MUI, dalam menjalankannya bisa bermitra dengan instansi yang kebetulan menjalankan program yang sama,” ujarnya.

Ia kemudian berharap agar bisa lahir para milenial yang mempunyai kemampuan IT, keahlian dan mempunyai ilmu agama yang mumpuni, agar bisa bersaing dengan para pendatang dalam persiapan Ibu Kota Negara Nusantara kedepan agar Kukar tidak ketinggalan.

Sementara Ketua MUI Kukar KH Abdul Hanan mengatakan pihaknya selalu siap mengawal umat agar tidak salah dalam mempelajari agama Islam, karena di zaman sekarang banyak pelajaran Islam yang menyimpang.

“MUI adalah mitra pemerintah oleh karena itu MUI harus berpikir jernih untuk menjaga keutuhan dan kerukunan umat di Kukar khususnya dan diI ndonesia umumnya,” ucapnya.

Disebutnya, MUI siap menjadi mitra pemerintah untuk membangun Kukar sesuai dengan program Kukar Idaman.

“Untuk itu MUI harus ada disetiap lini disaat dibutuhkan oleh masyarakat,”pungkasnya.

Acara dirangkai dengan penandatangan nota kesepahaman antara Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Kukar Rinda Desianti dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada masyarakat Unikarta Heru Suprapto. Kemudian antara MUI Kabupaten Kukar KH Abdul Hanan dan Badan Kesbangpol Rinda Desianti.(Prokom06).

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2022/03/pengukuhan-MUI-Kukar3.jpg 390 640 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2022-03-24 16:14:422022-03-24 16:14:42Bupati Ingin MUI Jaga Marwah, Jalankan Dakwah dan Bantu Berdayakan Umat
Page 3 of 12‹12345›»

Pages

  • Arsip Dokumentasi Berita
  • Arsip Dokumentasi Fotografi
  • Arsip Dokumentasi Videografi
  • Arsip e-Paper 2021
  • Arsip e-Paper 2022
  • Arsip e-Paper 2023
  • Arsip e-Paper 2024
  • Arsip Video
  • Berita Terkini
  • Contact
  • Events
  • Home
  • Hubungi Kami
  • Jadwal Kegiatan
  • Jadwal Kegiatan Yang Akan Datang
  • Profil KukarPaper.com

Categories

  • Arsip Berita
  • Personal
  • Uncategorized

Archive

  • Juni 2025
  • Mei 2025
  • April 2025
  • Maret 2025
  • Februari 2025
  • Januari 2025
  • Desember 2024
  • November 2024
  • Oktober 2024
  • September 2024
  • Agustus 2024
  • Juli 2024
  • Juni 2024
  • Mei 2024
  • April 2024
  • Maret 2024
  • Februari 2024
  • Januari 2024
  • Desember 2023
  • November 2023
  • Oktober 2023
  • September 2023
  • Agustus 2023
  • Juli 2023
  • Juni 2023
  • Mei 2023
  • April 2023
  • Maret 2023
  • Februari 2023
  • Januari 2023
  • Desember 2022
  • November 2022
  • Oktober 2022
  • September 2022
  • Agustus 2022
  • Juli 2022
  • Juni 2022
  • Mei 2022
  • April 2022
  • Maret 2022
  • Februari 2022
  • Januari 2022
  • Desember 2021
  • November 2021
  • Oktober 2021
  • September 2021
  • Agustus 2021
  • Juli 2021
  • Juni 2021
  • Mei 2021
  • April 2021
  • Maret 2021
  • Februari 2021
  • Januari 2021
  • Desember 2020

Website resmi Pemkab Kutai Kartanegara yang memuat berbagai informasi kegiatan program pembangunan dengan mengedepankan pelayanan berintegritas serta memenuhi harapan masyarakat Kutai Kartanegara maju, sejahtera berkeadilan.

Prokom Kukar @pemkabkukar @prokomkukar
Sedang online2 orang
Pengunjung hari ini117 orang
Pengunjung kemarin217 orang
Jumlah klik hari ini283 kali
Jumlah klik kemarin408 orang
Total pengunjung221748 orang
Total seluruh klik423910 orang
- Enfold Theme by Kriesi
Scroll to top
X