Asisten I Tutup MTQ ke-5 Kecamatan Loa Kulu 2023
Tenggarong – Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Ahmad Taufik Hidayat resmi menutup Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-5 Tingkat Kecamatan Loa Kulu Tahun 2023 di desa Sepakat, beberapa hari yang lalu.
Sambutan Bupati Kukar yang di dibacakan Asisten I Setkab Kukar Ahmad Taufik Hidayat mengapresiasi atas kerja keras, sinergitas dan kolaborasi seluruh pengurus, panitia, maupun masyarakat khususnya desa sepakat kecamatan loa Kulu yang smpai saat ini sudah sukses menggelar perhelatan akbar MTQ ke 5 Tingkat Kecamatan Loa Kulu.
“Berdasarkan laporan yang saya terima bahwa selama Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) berlangsung, semua alat kelengkapan organisasi MTQ mulai Panitia Pelaksana, Tim Musabaqah, Tim Kerja, Tim Verifikasi, Dewan Pengawas dan Dewan Hakim telah menjalankan tugas dan fungsinya secara baik, penuh ketulusan, penuh kejujuran dan penuh tanggung jawab, semata mengharap ridho Allah SWT. Hal ini tentunya sangat membahagiakan kita semua, saya yakin dan percaya pekerjaan seberat apapun apabila dikerjakan secara bersama-sama sesuai dengan tugas dan fungsinya pasti hasilnya akan baik dan maksimal, termasuk MTQ kali ini karena semua pihak menjalankan tugas dan fungsi dengan baik sesuai dengan yang diamanatkan, maka hasilnya pun berjalan tertib, lancar dan aman serta semua pihak merasakan kepuasan atas apa yang telah kita kerjakan, oleh karena itu pemerintah daerah sangat mengapresiasi yang setinggi tingginya atas semua kerja bersama seluruh pihak untuk mensukseskan kegiatan ini serta mendukung program pemerintah daerah dalam membangun sumber daya manusia yang berakhlak mulia” Ujarnya.
Lebih lanjut Taufik juga mengatakan dalam setiap perlombaan pastilah ada yang menang dan ada yang kalah, ada yang juara dan ada yang belum juara, namun dalam perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) semua peserta adalah juara dihadapan Allah SWT karena kalian semua adalah pejuang-pejuang Al-Qur’an yang bukan hanya cinta membaca al-qur’an dengan tartil, mahroj dan tajwid yang benar dan indah, tetapi juga berusaha memahami isi kandungan Al-Qur’an, yang pada gilirannya mengamalkan Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.
“Bagi peserta yang sudah menjadi juara diucapkan selamat, dan yang belum, terus bersemangat berlatih, jangan pernah putus asa karena tidak ada juara yang kebetulan, namun atas kerja keras berlatih dan berdoa yakin kedepannya akan menjadi juara. Inilah yang menjadi semboyan dan cita-cita Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara untuk menjadikan masyarakat Kabupaten Kutai Kartanegara yang religius, aman, tenteram, bahagia dan sejahtera “BALDATUN TOYIBATUN WAROBUN GHOFUR” dibawah naungan Al-Qur’an” Ucap Taufik
Taufik mengatakan setelah selesainya perhelatan MTQ ini, dirinya berpesan agar kita semua hai para pejuang Al-Qur’an, jadilah orang pertama yang senantiasa mencintai dan mengamalkan Al-Qur’an, dengan mampu menampilkan ketaatan kita kepada Allah SWT, dengan menjalankan semua perintah-Nya dan Menjauhi semua larangan-larangan-Nya. Dirikan sholat lima waktu, kerjakan diawal waktu dan usahakan selalu berjamaah di masjid,
“saya mengajak untuk terus menebar kebaikan dengan sesama manusia dan lingkungan sekitar kita, yakinkan bahwa setiap kebaikan yang kita lakukan akan dibalas dengan yang lebih baik oleh Allah SWT dengan berlipat ganda. Dan jadikanlah kita semua orang-orang yang istiqomah dalam menebarkan kebaikan di muka bumi ini” Ujarnya
Sementara itu Kepala desa Sepakat Jamli mengatakan MTQ ke-5 Tingkat Kecamatan Loa Kulu Tahun 2023 yang diselenggarakan di Desa Sepakat ini, yang dibuka pada tanggal 8 Juli dan berakhir pada malam hari ini tanggal 14 Juli 2023, dapat berjalan dengan tertib, lancar dan kondusifitas tetap terjaga dengan baik, tentu atas nama pemerintah Desa mengucapkan terimakasih atas kerja bersama masyarakat bersama pengurus serta pihak terkait lainnya.
“Pemerintah Desa sangat berterimakasih kepada seluruh pihak yang terlibat terhadap suksesnya penyelenggaraan kegiatan ini, pemerintah Desa juga apresiasi atas dukungan penuh pemerintah daerah dalam bersinergi dan kolaborasi membangun SDM yang berakhlak mulia melalui kegiatan MTQ” Ujarnya. (Prokom09)