Buka Sosialisasi PPATBM, Sekda Berharap Camat dan Seluruh Masyarakat Ikut Berperan Aktif
Tenggarong – Sekretaris Daerah (Daerah) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Dr. H Sunggono berikan arahan kepada peserta sosialisasi Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat (PPATBM), di Hotel Harris Samarinda, Jumat (7/11/2025).
Kegiatan dalam rangka membangun desa/kelurahan ramah anak dengan mengoptimalkan PPATBM, dan menguatkan koordinasi, serta sinkronisasi penguatan jejaring antar lembaga penyedia layanan anak yang memerlukan perlindungan khusus itu diprakarsai Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kukar. Adapun peserta sosialisasi ialah para camat yang ada di Kukar.

Plt Kepala DP3A Kukar Hero Suprayitno dalam laporannya mengatakan tujuan kegiatan tersebut diselenggarakan guna memberikan pemahaman terkait keberadaan PPATBM kepada para camat yang menjadi pemangku kepentingan disetiap kecamatannya masing-masing.
”Harapannya, melalui kegiatan ini kita bisa diskusikan bersama keberadaan PPATBM sebagai ujung tombak, guna menekan angka kekerasan kepada anak, kemudian sebagai agen relawan yang nantinya akan berkoordinasi dan berkolaborasi bersama dalam mendukung Kabupaten Kukar sebagai kabupaten layak anak, ” ujar Hero Suprayitno.
Sementara itu, Sekda Kukar Dr. H Sunggono ditemui setalah kegiatan mengatakan atas nama Pemerintah Kabupaten Kukar menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan sosialisasi tersebut, khususnya dalam rangka menjadikan Kabupaten Kukar sebagai kabupaten layak anak.

Lebih lanjut, dirinya mengatakan, dipilihnya para camat menjadi peserta tidak lain agar kedepan sosialisasi program PPATBM bisa terus masif dilaksanakan dibawah kewenangan tali koordinasi para camat, baik ditingkat kelurahan maupun desa yang ada dibawahnya.
”Para pesertanya semua camat, kenapa para camat, karena kita berharap bahwa melalui pak camatnya agar nanti sosialisasi kekerasan terhadap perempuan dan anak ini bisa lebih masif ditangani melalui kelembagaan yang ada dibawah pak camat, khususnya di desa dan kelurahan, ” ujar Dr. H Sunggono.
Sunggono berharap kedepan setelah kegiatan sosialisasi tersebut angka kekerasan terhadap perempuan dan anak akan semakin menurun setiap tahunnya, dirinya juga berharap peran para camat bersama seluruh unsur masyarakat lainnya untuk ikut berperan aktif mensosialisasikan program PPATBM di wilayahnya masing-masing.

”Dan pak camat sebagai kepala wilayah kita harapkan mempunyai peranan penting penanganannya bersama seluruh masyarakat dan unsur masyarakat lainnya,” pungkas Sunggono. (Prokom07).




