Kukarpaper.com
  • BERANDA
  • PROFIL
  • EPAPER
    • 2021
    • 2022
    • 2023
    • 2024
  • BERITA
  • ARSIP
    • Arsip Berita
    • Arsip Fotografi
    • Arsip Videografi
  • JADWAL KEGIATAN
  • NEXT EVENT
  • HUBUNGI KAMI
  • Search
  • Menu Menu

Resmikan Pusban Tanjung Batuq Harapan, Bupati Minta Tenaga Kesehatan Selalu Ditempat!

20 Februari 2023/in Arsip Berita /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah meresmikan pengoperasian Puskesmas Pembantu (Pusban) Desa Tanjung Batuq Harapan, Kecamatan Muara Muntai ditandai pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti, dan peninjauan ke ruangan melihat sarana pusban Tanjung Batuq Harapan, Sabtu (18/2/2023).

Dalam kesempatan itu, Bupati Kukar Edi Damansyah meminta agar tenaga medis dan kesehatannya selalu ditempat memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat setempat.

“Pusban Tanjung Batuq Harapan ini sudah terwujud, jangan sampai tidak dikelola dengan baik dan tenaga medis harus tetap berada ditempat berikan layanan kesehatan masyarakat dengan baik,” kata Edi Damansyah.

Tidak hanya itu Bupati Kukar Edi Damansyah juga sangat komitmen terhadap layanan kesehatan bagi masyarakat sehingga secara bertahap sarana dan prasarana infrastruktur kesehatan dibangun, salah satunya Pusban Tanjung Batuq Harapan sudah berdiri bagunan yang sangat bagus.

“Silahkan masyarakat berobat di Pusban ini, manfaatkan dengan sebaik-baiknya, cek kesehatan dan layanan lainnya untuk memastikan bahwa pusban ini benar-benar dijalankan untuk kesehatan masyarakat,” ajak Edi Damansyah.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kukar Dr.dr Martina Yulianti, Sp.PD,Finasim, M.Kes (MARS) melaporkan bahwa warga disekitar pusban Tanjung Batuq Harapan berjumlah 194 KK dari jumlah penduduk 421 jiwa. Adapun Indikator Keluarga Sehat-nya sendiri masuk kategori belum sehat.

“Untuk itu, IKS-nya sangat membutuhkan perjuangan dari kita semua dan kolaborasi untuk semakin memperbaiki kesehatan yang ada di desa Tanjung Batuq Harapan,” katanya.

Untuk kunjungannya sendiri ke pusban Tanjung Batuq Harapan belum terbalu banyak, satu bulannya sekitar 30 sampai 50 orang kunjungan.

“Adanya bangunan baru pusban Tanjung Batuq Harapan diharapkan bagi masyarakat untuk datang memeriksakan diri ke Pusban yang sudah bagus dan layak. Jika berobatnya kesini alatnya lebih lengkap dan tempatnya terstandar. Silahkan bapak ibu warga masyarakat datang memeriksakan diri dan jangan menunggu sakit berat,” harap Martina Yulianti.

Ditambahkan Martina Yulianti juga berharap kolaborasi jejaran Pemerintahan Desa Tanjung Bartuq Harapan, tokoh masyarakat setempat dapat memperhatikan keberadaan Pusban sehingga berjalan maksimal sesuai harapan layanan kesehatan masyarakat.

“Semoga dengan kehadiran Pusban ini dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Tanjung Batuq Harapan, Muara Muntai,” harap dr. Martina.

Dalam kesempatan itu juga, Bupati Edi Damansyah didampingi Kadinkes dr.Martina Yulianti menyerahkan alat kesehatan untuk pengukuran bayi dan balita dalam upaya pencegahan stunting di Muara Muntai. (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2023/02/RESMIKAN-PUSBAN-TANJUNG-BATUQ-HARAPAN-52-1.jpg 667 1000 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2023-02-20 12:15:062023-02-20 12:17:56Resmikan Pusban Tanjung Batuq Harapan, Bupati Minta Tenaga Kesehatan Selalu Ditempat!

Resmikan PAMSIMAS Batuq, Bupati Pastikan 2023 Warga Nikmati Air Bersih

20 Februari 2023/in Arsip Berita /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Kemeriahan penyambutan rombongan Bupati Kukar Edi Damansyah terlihat disepanjang jalan ulin yang menuju lokasi Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS) di Desa Batuq, Kecamatan Muara Muntai disambut para siswa-siswi dan warga berbaur bersama saat kedatangan rombongan Bupati, Sabtu (18/2/2023) di Desa Batuq.

Bupati Kukar Edi Damansyah tiba di Batuq menggunakan kendaraan roda dua bersama rombongan lainnya dalam rangka silaturahmi sekaligus peresmian PAMSIMAS. Setibanya di Batuq Bupati Edi Damansyah juga disambut dengan karpet merah berjalan menuju pemotongan pita bertanda resmi dioperasikannya PAMSIMAS Batuq.

“Saya mengapresiasi atas penyambutannya dan ini diluar ekspektaksi saya saat meresmikan PAMSIMAS Batuq, terima kasih warga Batuq,” ucap Edi Damansyah saat itu.

Setelah berbincang-bincang dengan pengelola PAMSIMAS dan Camat Muara Muntai Murjani serta Kades Batuq Suandi bahwa PAMSIMAS saat ini baru 14 sambungan air bersih yang dapat dinikmati dari jumlah 200 warga dan sisanya belum tersambung.

“PAMSIMAS ini masih jauh dari jumlah sambungan, untuk itu saya minta tahun ini juga semua warga yang belum menikmati air bersih dapat dilakukan sambungan. Saya minta Dinas Perkim mendata berapa jumlah warga yang belum tersambung air bersih sehingga semua warga Batuq merasakan dampak PAMSIMAS ini,” Ujar Edi Damansyah seraya meminta Kades Suandi mengusulkan jumlah sambungan air bersih yang diperlukan.

Diketahui, program Nasional Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat berlokasi di Desa Batuq kecamatan Muara Muntai Jln. Sutoyo Rt.03 dengan pekerjaan pemberdayaan sarana air bersih dan sanitasi, peningkatan kapasitas masyarakat dengan sumber data APBN Rp 400 juta, swadayta in cash Rp 10 juta dan swadaya in kind Rp 35 juta dengan waktu pelaksanaan 90 hari kelender tahun 2022. (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2023/02/pamsimas-Batuq4.jpg 667 1000 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2023-02-20 10:58:252023-02-20 11:05:13Resmikan PAMSIMAS Batuq, Bupati Pastikan 2023 Warga Nikmati Air Bersih

Disambut Meriah Warga Muara Muntai, Bupati Serahkan Bantuan Revitalisasi Rumah Ibadah

19 Februari 2023/in Arsip Berita /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah bersama rombongan pejabat pemkab Kukar lainnya mengunjungi Desa Kayu Batu dan Desa Jantur Baru Kecamatan Muara Muntai, tepatnya di Masjid Nurul Iman Desa Kayu Batu, Sabtu (18/2/2023).

Kehadiran Bupati Edi Damansyah bersama rombongan disambut meriah oleh warga setempat dan langsung menyalami para warga yang sudah berkumpul menantikan kehadirannya.

Dalam kunjungan silaturahmi itu, Bupati Edi Damansyah menyerahkan berbagai perlengkapan rumah ibadah mulai dari Ambal gulung, Al-Quran, Iqra, Yasin serta perlengkapan lainnya seperti Rehal, Mukena diterima oleh masing-masing pengurus masjid Nurul Iman dan Langgar Khair desa Jantur.

Tidak hanya perlengkapan, Bupati Edi Damansyah juga menyerahkan bantuan berupa hibah yang merupakan program revitalsiasi rumah ibadah dedikasi Kukar Idaman kepada pengurus masjid Nurul Iman desa Kayu Batu sebesar Rp 200 juta, dan pengurus langgar Jamiul Khair Jantur Baru sebesar Rp 100 juta.

“Saya berharap bantuan yang diberikan terutama bantuan revitalisasi rumah ibadah ini dapat dioptimalkan dalam pembangunan rumah ibadah sehingga berjalan dengan baik,” katanya.

Bupati Edi Damansyah juga mengajak seluruh pihak terutama takmir masjid untuk senantiasa mengelola manajemen masjid dan memakmurkan masjid sehingga nilai-nilai keagamaan melalui syiar agama terus digaungkan termasuk Gerakan Etam Mengaji (GEMA).

“Rumah ibadah harus memberikan manfaat bagi masyarakat, untuk itu saya juga mengajak semua stakholder memberikan perhatian bagi masyarakat pra sejahtera di sekitar, sehingga bisa dibantu kesejahteraannya,” demikian harap Edi Damansyah.

(Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2023/02/bantu-masjid2.jpg 667 1000 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2023-02-19 13:33:312023-02-19 13:37:49Disambut Meriah Warga Muara Muntai, Bupati Serahkan Bantuan Revitalisasi Rumah Ibadah

Silaturahmi Eni Muara Bakau, Bupati Minta Bantu Penanganan Kemiskinan hingga Berdayakan UMKM di Kukar

16 Februari 2023/in Arsip Berita /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Kunjungan Eni Muara Bakau B.V dipimpin Movina Nasriati (Sustainability & Exsternal Relation Senior Manager)  melakukan silaturahmi dengan Bupati Kukar Edi Damansyah, Kamis (16/2/2023) siang di Ruang Eksekutif Kantor Bupati, Tenggarong.

Bupati Kukar Edi Damansyah bersama Movina Nasriati (Sustainability & Exsternal Relation Senior Manager) Eni Muara Bakau. Credit Foto: Irwan Wadi

Dalam silaturahmi itu, Movina Nasriati menyampaikan terima kasih sekaligus mohon dukungan terkait akan adanya proses Eksplorasi pengeboran produksi migas baru di wilayah Kutai Kartanegara.

“Mohon dukungannya dalam proses eksplorasi pengeboran produksi migas baru Eni Muara Bakau dan Insya Allah produksi Eni akan terus nambah dan meningkat,” kata Movina dihadapan bupati Edi Damansyah.

Tidak hanya itu, Movina juga mengatakan program tanggungjawab sosial (TJSP) melalui pemberdayaan masyarakat sekitar sudah berjalan dengan baik, termasuk memberikan pelatihan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dalam mengembangkan potensi lokal setempat.

“Pemberdayaan masyarakat di wilayah kerja Eni Muara Bakau tetap menjadi perhatian, bagaimana warga setempat dapat mengembangkan potensi lokal-nya melalui UMKM yang berdaya saing, sehingga berdampak terhadap peningkatan ekonomi masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati Kukar Edi Damansyah mengapresiasi atas sumbangsih Eni Muara Bakau yang sudah memperhatikan masyarakat sekitar.

“Saya mengapresiasi atas kepedulian Eni Muara Bakau dalam pemberdayaan masyarakat, akan tetapi lebih dari itu, saya minta Eni juga lebih fokus membina UMKM masyarakat agar berdaya saing, sehingga produk dan kemasannya menjadi bagus dan dapat dipasarkan secara online,” katanya.

Ditambahkan bupati Edi Damansyah juga berharap agar Eni Muara Bakau dapat berkolaborasi bersama Pemkab Kukar dalam program pengentasan kemiskinan melalui Rumah Besar Pengentasan Kemiskinan (RBPK).

“Saya berharap Eni Muara Bakau dapat berkolaborasi dalam percepatan pengentasan kemiskinan di Kukar melalui program RBPK dengan penyediaan Rumah Layak Huni (RLH), salah satunya program ‘Yok Baiki Rumah”,” demikian harapnya. (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2023/02/ENI4.jpg 667 1000 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2023-02-16 14:06:562023-02-16 14:41:59Silaturahmi Eni Muara Bakau, Bupati Minta Bantu Penanganan Kemiskinan hingga Berdayakan UMKM di Kukar

Pemkab Kukar Diskusikan Kerjasama Antar Daerah dengan PPOD Kaltim

16 Februari 2023/in Arsip Berita /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) melalui Asisten I Setkab Kukar Akhmad Taufik Hidayat menyambangi Biro Pemerintahan, Perbatasan dan Otonomi Daerah (PPOD) Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Rabu (15/2/2023).

Kedatangan Asisten I Setkab Kukar Ahmad Taufik Hidayat didampingi H.Upa Permana Kabag Kerjasama, Mirsa Gulam SubKon Kerjasama Dalam Negeri, Jony Ringgo Subkon Kerjasama Luar Negeri dan staf bagian kerjasama dalam rangka penyampaian laporan dan diskusi terkait dengan program kerjasama antar daerah

“Pertemuan dengan PPOD Kaltim ini sebagai tindaklanjuti dari laporan terkait dengan program kejasama antar daerah khususnya di Kutai kartanegara dapat berjalan dengan baik,” kata Akhmad Taufik Hidayat.

Menurut Akhmad Taufik Hidayat program kerjasama antar daerah haruslah terus terbangun dan tersinergikan dengan PPOD Pemprov Kaltim sehingga pelaksanaannya berjalan baik.

“Kerjasama antar daerah ini sangatlah penting dalam upaya pengembangan potensi daerah, khususnya di Kabupaten Kutai Kartanegara sehingga program kerjasama di daerah bisa terarah dan fokus kepada perencanaan pembangunan,” ujarnya.

Dalam diskusi itu diketahui lebih difokuskan dalam penguatan Sumber Daya Manusia (SDM) dan pengembangan potensi Kukar dapat digali dalam rangka kesiapan Kukar sebagai Mitra Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2023/02/kerjasama1.jpg 960 1280 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2023-02-16 10:26:492023-02-16 10:26:49Pemkab Kukar Diskusikan Kerjasama Antar Daerah dengan PPOD Kaltim

Inilah Empat Poin Isu Strategis Penguatan Sektor Unggulan FKP RKPD 2024

15 Februari 2023/in Arsip Berita /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024 menghasilkan 4 (empat) kesepakatan. Kegiatan tersebut dibuka oleh Sekda Kukar Dr Sunggono dengan dihadiri para unsur pemangku kepentingan, Selasa (14/2/2023) di Ruang Ingmartadipura Bappeda, Tengagrong.

Adapun empat hasil kesepakatan RKPD tahun 2024 setelah mendengarkan paparan proses penyususnan RKPD tahun 2024 oleh Plt. Kepala Bappeda Kukar. Kemudian paparan arah kebihakan strategi dan program pembangunan pangan dan pertanian tahun 2024 oleh Direktorat Pangan dan Pertanian Kementerian PPN/Bapenas. Paparan penguatan kawasan sentra produksi pangan (Pertanian, Perikanan dan Hewan) oleh Biro Perencanaan Kementerian Pertanian Ri.

Paparan arah kebijakan pembangunan provinsi Kalimantan Timur tahun 2024 oleh Bappeda Provinsi Kaltim dan tanggapan dan saran dari peserta Forum Konsultasi Publik lainnya menyepakati empat poin.

Poin kesatu (1) yakni rancangan tema prioritas pembangunan daerah sebagai bagian dari kebijakan pembangunan kabupaten Kutai Kartanegara tahun 2024. (2) Penyesuaian terhadap target-target pembangunan berdasarkan kemampuan keuangan daerah tahun 2024. (3) Rancangan isu-isu strategis dan arah kebijakan pembangunan prioritas penguatan sektor unggulan dan poin keempat (4) kesepakatan dijadikan bahan penyempurnaan RKPD Kukar tahun 2024.

Kesepakatan tersebut ditandai dengan penandatanganan para unsur pemangku kepentingan yakni HM Alif Turiadi (Wakil Ketua DPRD Kukar), Wiyono (Asisten II Setkab Kukar), Sy Vanesa Villna (Bappeda), Dedi Gunawan (Dinas Pangan, Tanaman Pangan dan Holtikultura Provinsi Kaltim), Sutikno (Dinas Pertanian dan Peternakan Kukar), Prof DR H Rusdiansyah (Fakultas Pertanian Unmul), Prof Dr Ir Ince Raden (Unikarta), Tho’at (KTNA Kukar), Heru Suprapto (GTKI), Nellawati (Balai Wilayah Sungai Kalimantan IV), P Muhtadin (Kelompok Jonglo Tani kolong Langit Samboja).

Kemudian Sujatmoko (Kelompok Tani Melenial Pemuda Anggana), Hj naning Handayani (Anugerah Jonggon Lestari) dan Rendo (Komite Ekonomi Kreatif Kukar). (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2023/02/sepakat6-e1676430033930.jpg 515 1000 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2023-02-15 10:48:512023-02-15 11:00:43Inilah Empat Poin Isu Strategis Penguatan Sektor Unggulan FKP RKPD 2024

Dari Konsultasi Publik RKPD 2024, Bupati Berharap Sektor Terbarukan Topang Perekonomian Daerah

14 Februari 2023/in Arsip Berita /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Sekretaris Daerah (Sekda) Kutai Kartanegara (Kukar) Dr. Sunggono resmi membuka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024, Selasa (14/2/2023) di Ruang Ingmartadipura, Bappeda, Tenggarong.

Bupati Kukar Edi Damansyah dalam sambutan tertulisnya dibacakan oleh Sekda Dr. Sunggono mengatakan pembangunan merupakan upaya sistematik yang dilaksanakan secara fokus, gradual dan berkelanjutan. Atas dasar tersebut Pemkab Kukar, melakukan serangkaian proses pembangunan daerah dengan prinsip kolaboratif, peran masing-masing stakeholders diintegrasikan sebagai kekuatan dalam penyelesaian permasalahan pembangunan secara sinergi menuju pencapaian kesejahteraan masyarakat yang lebih baik.

“Forum Konsultasi Publik RKPD tahun 2024, saat ini mengalami pendalaman subtansi pembahasan dengan menghadirkan perumus kebijakan pemerintah baik skala nasional maupun regional secara tematik, serta pandangan para akademisi dengan prinsip holistik dan diintegrasikan dengan pengalaman para pelaku pembangunan yang direpresentasikan oleh lembaga, organisasi dan komunitas yang bergerak secara riil di lapangan,” katanya.

Selanjutnya menjadi referensi dalam pengayaan data dan informasi sebagai perluasan ruang analisis perumusan kebijakan pembangunan daerah yang sinergi dan membumi. Atas dasar tersebut Forum Konsultasi Publik RKPD 2024 dapat berjalan sesuai ekspektasi, dan memberikan nilai positif bagi peningkatan kualitas perencanaan dan pembangunan daerah di Kutai Kartanegara.

Bahkan tahun 2024 merupakan tahun tengah RPJMD Kutai Kartanegara 2021-2026, sehingga segala kebijakan pembangunan yang tertuang di dalam RPJMD harus dapat dijalankan dengan konsisten sebagaimana tahapan yang telah direncanakan.

“Kita pahami bersama tantangan tahun 2024 diprediksi akan lebih berat, ditengah isu resesi dunia, dampak pembangunan IKN dan penyesuaian terhadap dinamika politik terhadap pemilu serentak, harus menjadi point krusial pembahasan kita bersama, yang ditindaklanjuti dengan langkah-langkah strategis untuk mengantisipasi dampak secara komprehensif,” ujarnya.

Sejalan dengan hal tersebut lanjutnya, sebagai daerah yang memiliki cakupan layanan pembangunan yang sangat luas, dengan segenap permasalahan pembangunan yang kompleks, Pemkab Kukar telah menyusun serangkaian kebijakan perencanaan yang mengarah pada optimalisasi potensi daerah, yakni potensi sumber daya alam, sumber daya manusia, sumber daya aset, ilmu pengetahuan dan modal sosial, sebagai kekuatan utama dalam penyelesaian permasalahan pembangunan di Kutai Kartanegara. Bentuk konkrit dari optimalisasi potensi tersebut adalah mengintegrasikan potensi ekonomi desa dan kecamatan sebagai pendorong pertumbuhan, pemerataan dan keberlanjutan pembangunan yang inklusif.

Dengan Tema RKPD 2024, “Pengembangan Ekonomi Unggulan Berbasis Desa dan Kecamatan” yang keseluruhan kebijakannnya terintegrasi dalam skema pembangunan “Kutai Kartanegara sebagai Lumbung Pangan Kaltim”, oleh karenanya Forum Konsultasi Publik kali ini difokuskan pada pembahasan pembangunan pertanian dalam arti luas sebagai bagian dari pelaksanaan transformasi ekonomi daerah dari sektor tak terbarukan menuju optimalisasi sektor terbarukan sebagai penopang perekonomian daerah pada masa yang akan datang.

“Saya berharap dari forum ini akan menghasilkan pemikiran dan saran yang konstruktif sebagai bagian pelaksanaan transformasi ekonomi daerah dari sektor tak terbarukan menuju optimalisasi sektor terbarukan penopang perekonomian daerah dimasa mendatang,” demikian harapnya. (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2023/02/RKPD4.jpg 667 1000 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2023-02-14 11:48:262023-02-14 11:48:26Dari Konsultasi Publik RKPD 2024, Bupati Berharap Sektor Terbarukan Topang Perekonomian Daerah

Sekda Kukar Panjatkan Doa dan Kaseh Selamat Sultan Aji Muhammad Arifin ke 72

9 Februari 2023/in Arsip Berita /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Pemkab Kukar melalui Sekda Dr.H. Sunggono mengucapkan selamat ulang tahun ke 72 kepada Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura Aji Muhammad Arifin, (Lahir pada 9 Februari 1951, di Kota Westland Provinsi Zuid Holand/Belanda), pada acara Kaseh Selamat Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura, di Rumah Kediaman Sultan Jl. Udang, Kamis (9/2/2023) sore.

“Assalamualaikum Sultan, salam bapak Bupati (Edi Damansyah-red). Semoga yang mulia Sultan Aji Muhammad Arifin selalu diberikan kekuatan dan kesehatan umur yang panjang, untuk menjalankan aktivitas sehari – hari dan menjalankan tugas,” ucap Sunggono yang ditandai dengan salam hangat.

Setelah itu dilanjutkan dengan pembacaan doa selamat oleh Ustadz H. Lukman dan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Sekda Kukar Dr Sunggono disaksikan Kabag Prokompim Ismed beserta jajarannya. Potongan tumpeng tersebut langsung diberikan kepada sultan Aji Muhammad Arifin yang didampingi permaisuri Hj. Sulastri AZ gelar Raden Puspa Kencana, Aji Putri Anom.

“Terima kasih atas ucapan selamatnya,” ucap Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura Aji Muhammad Arifin.

“Pemkab Kukar mengapresiasi Sultan dan kerabat Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura, atas peran dan kontribusi dalam perkembangan seni budaya tradisi leluhur yang ada di Kukar yang sampai saat ini masih terjaga dan terpelihara dengan baik, banyak agenda budaya yang menjadi agenda Pemkab Kukar bersama Kerabat kesultanan, salah satunya pesta adat Erau,” apresiasi Sekda Kukar Sunggono.

Ia juga berharap Sultan beserta kerabat Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura selalu bersama – sama dengan Pemkab Kukar dalam menjalankan peran dan fungsi masing – masing, untuk membangun Kukar menjadi lebih baik maju sejahtera dan berbahagia. (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2023/02/sultan2.jpg 667 1000 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2023-02-09 19:56:532023-02-09 20:10:30Sekda Kukar Panjatkan Doa dan Kaseh Selamat Sultan Aji Muhammad Arifin ke 72

Dampingi Deputi Kemenkopolhukam RI Tinjau IKN, Akhmad Taufik: Pemkab Kukar Dukung Penuh Pembangunan IKN

8 Februari 2023/in Arsip Berita /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Asisten I Setkab Kukar Akhmad Taufik Hidayat turut serta mendampingi Kunjungan Kerja Deputi Bidang Koordinasi Pertanahan (Bidkoor Pertanahan) Kementerian Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Kemenko Polhukam) RI Mayjen TNI Heri Wiranto bersama rombongan lainnya meninjau pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) serta Desain Sistem Pertanahan IKN di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Rabu (8/2/2023).

Kegiatan dimulai pukul 09.30 Wita meninjau progres pembangunan Bendungan Sepaku Semoi, dilanjutkan kegiatan coffetaria dan foto bersama. Pukul 10.30 Wita, rombogan meninggalkan Bendungan sepaku semoi menuju IKN Nusantara. Pukul 10.55 Wita, rombongan tiba di Titik Nol Nusantara. Pukul 12.00 Wita rombongan melakukan peninjauan Komplek Kementrian Pertahanan.

Kemudian pada Pukul 12.15 Wita, rombongan melakukan peninjauan di Komplek Istana Presiden. Pukul 12.30 Wita, rombongan melaksanakan peninjauan di lokasi pembangunan Kementerian Polhukam RI. Pukul 12.53 Wita, rombongan melaksanakan peninjauan di Istana Wapres.

Dikatakan Basuki selalu PPK Tanggap darurat PUPR bahwa IKN Nusantara dibagi menjadi 3 (Tiga) kawasan yaitu Kawasan Inti Pusat Pemerintahan atau KIPP, Kawasan Inti atau KI IKN, dan Kawasan Pengembangan IKN.

Sampai dengan tahun 2024 prioritas yang akan dibangun yaitu KIPP Sub BWP 1A dan jaringan jalan pendukung menuju IKN. Adapun untuk pembangunan jalan pendukung IKN telah meliputi jalan lingkar KIPP, jalan sumbu kebangsaan sisi barat dan sumbu kebangsaan sisi timur, jalan tol Simpang Tempadung – Jembatan Pulau Balang.

“Menindaklanjuti instruksi Presiden RI, bahwa dari Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan sampai dengan KIPP IKN ditargetkan dapat ditempuh kurang dari satu jam. Maka akan dibangun jalan tol KIPP – Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan untuk mewujudkan harapan tersebut. Adapun jarak exit tol menuju IKN ke Istana Presiden sekitar 4,236 km,” katanya.

Adapun rencana pembangunan jalan tol dari Bandara Sepinggan Balikpapan menuju IKN dibagi menjadi 6 segmen yaitu Segmen 1, Segmen 2, Segmen 3A, Segmen 3B, Segmen 4A dan Segmen 4B. Sedangkan dari Simpang Tempadung menuju Bandara VVIP dan IKN dibagi menjadi 3 segmen yaitu Segmen 5A, Segmen 5B, dan Segmen 6.

Panjang jalan tol Balikpapan IKN secara rinci S-1 Bandara SAMS-Tol Balsam: 8,35 Km. S-2 Tol Balsam Km.5 – Km 9: 2,89 Km. S-3A Karangjoang – KKT Kariangau: 12,66 Km. S-3B KKT Kariangau – Sp. Tempadung: 7,32 Km. S-4A Sp. Tempadung – Outer Ring Road IKN: 18,2 Km. S-4B Outer Ring Road IKN – Inner Ring Road IKN: 2,1 Km. S-5A Sp. Tempadung – Jembatan Pulau Balang: 6,67 Km. S-5B Bandara VVIP-Jembatan Pulau Balang: 11,07 Km. S-6 Ring Road IKN – Bandara VVIP: 7,75 Km2).

“Komplek Istana Presiden juga akan dibangun beberapa bangunan diantaranya Istana Presiden, Lapangan Upacara, Kantor Presiden, Kantor Staff Khusus Presiden, Kantor Sekretariat Presiden, Mess Paspampres, Paviliun Presiden, dan Masjid,” jelasnya.

Ditemui dilokasi peninjauan Asisten I Setkab Kukar Akhmad Taufik Hidayat yang juga didampingi Kepala Kesbangpol Kukar Rinda Desianti mengatakan Pemkab Kukar mendukung penuh pembangunan Ibu Kota Nusantara di PPU dan Kukar Kalimantan Timur.

“Semoga keberadaan IKN memberikan dampak positif bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Kabupaten Kutai kartanegara, sejahtera dan berbahagia,” demikian harapnya. (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2023/02/bagun6-e1675868338480.jpg 447 1000 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2023-02-08 23:00:552023-02-08 23:23:51Dampingi Deputi Kemenkopolhukam RI Tinjau IKN, Akhmad Taufik: Pemkab Kukar Dukung Penuh Pembangunan IKN

Bupati Tegaskan Dunia Usaha Wajib Beli Produk Lokal, Jangan Bawa dari Luar Kukar

6 Februari 2023/in Arsip Berita /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah menegaskan kepada semua dunia usaha untuk bekerjasama dalam mewujudkan masyarkaat yang sejahtera dan berbahagia dengan memanfaatkan produk-produk lokal, terutama penyediaan bahan pokok di masing-masing perusahaan.

“Saya menegaskan bahwa semua perusahaan yang beroperasi di wilayah Kukar wajib beli produk lokal bersama-sama mewujudkan masyarakat yang sejahtera dan berbahagia,” tegas bupati Edi Damansyah saat Temu Wicara Kelompok Pendengar, Pembaca dan Pemirsa (Kelompencapir Reborn) yang juga dihadiri para perusahaan tepatnya di lokasi pertanian Desa Cipari Kecamatan Muara Kaman, Minggu (5/2/2023).

Dikatakan Edi Damansyah, dirinya tidak mempersoalkan penyedia jasanya dari mana asalkan semua kebutuhan pokok seperti beras, ikan, sayur mayur dan lainnya semuanya sudah diproduksi di Kukar dan belilah produk lokal.

“Silahkan beli peroduk lokal, jangan dibawa dari luar Kukar melainkan manfaatkan produk lokal yang ada di Kukar semuanya sudah tersedia dan terproduksi dengan baik oleh para petani-petani disekitar operasi perusahaan,” katannya.

Bupati Edi Damansyah juga mengingatkan jika perusahaan masih saja membawa dari luar daerah tunggu saja persoalannya dari rakyat.

“Jika perusahaan masih membawa kebutuhan pokok dari luar Kukar, tunggu saja persoalannya, kami tidak mungkin diam, sekarang era-nya terbuka. Untuk itu saya harapkan manajemen perusahaan dapat mengarahkan penyedia jasanya beli produk-produk lokal kebutuhan pokok yang ada di sekitar area operasi perusahaan,” tegas Edi Damansyah.

Dalam skema kolaborasi penyediaan bahan pokok hasil pertanian tersebut, bupati juga menginstruksikan kepada semua kepala desa agar menguatkan dan profesional dalam mengelola Badan Usaha Milik Desa (BUMDES).

“Saya minta para kades memberikan perhatian serius terhadap keberadaan BUMDES-nya sehingga semua produk kebutuhan pokok dari para petani dapat ditampung, sehingga memudahkan kolaborasi perusahaan dalam mendapatkan bahan pokok lokal,” demikian jelasnya. (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2023/02/temu-wicara3-1.jpg 750 1000 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2023-02-06 11:35:162023-02-06 11:42:06Bupati Tegaskan Dunia Usaha Wajib Beli Produk Lokal, Jangan Bawa dari Luar Kukar
Page 38 of 145«‹3637383940›»

Pages

  • Arsip Dokumentasi Berita
  • Arsip Dokumentasi Fotografi
  • Arsip Dokumentasi Videografi
  • Arsip e-Paper 2021
  • Arsip e-Paper 2022
  • Arsip e-Paper 2023
  • Arsip e-Paper 2024
  • Arsip Video
  • Berita Terkini
  • Contact
  • Events
  • Home
  • Hubungi Kami
  • Jadwal Kegiatan
  • Jadwal Kegiatan Yang Akan Datang
  • Profil KukarPaper.com

Categories

  • Arsip Berita
  • Personal
  • Uncategorized

Archive

  • Januari 2026
  • Desember 2025
  • November 2025
  • Oktober 2025
  • September 2025
  • Agustus 2025
  • Juli 2025
  • Juni 2025
  • Mei 2025
  • April 2025
  • Maret 2025
  • Februari 2025
  • Januari 2025
  • Desember 2024
  • November 2024
  • Oktober 2024
  • September 2024
  • Agustus 2024
  • Juli 2024
  • Juni 2024
  • Mei 2024
  • April 2024
  • Maret 2024
  • Februari 2024
  • Januari 2024
  • Desember 2023
  • November 2023
  • Oktober 2023
  • September 2023
  • Agustus 2023
  • Juli 2023
  • Juni 2023
  • Mei 2023
  • April 2023
  • Maret 2023
  • Februari 2023
  • Januari 2023
  • Desember 2022
  • November 2022
  • Oktober 2022
  • September 2022
  • Agustus 2022
  • Juli 2022
  • Juni 2022
  • Mei 2022
  • April 2022
  • Maret 2022
  • Februari 2022
  • Januari 2022
  • Desember 2021
  • November 2021
  • Oktober 2021
  • September 2021
  • Agustus 2021
  • Juli 2021
  • Juni 2021
  • Mei 2021
  • April 2021
  • Maret 2021
  • Februari 2021
  • Januari 2021
  • Desember 2020

Website resmi Pemkab Kutai Kartanegara yang memuat berbagai informasi kegiatan program pembangunan dengan mengedepankan pelayanan berintegritas serta memenuhi harapan masyarakat Kutai Kartanegara maju, sejahtera berkeadilan.

Prokom Kukar @pemkabkukar @prokomkukar
Sedang online1 orang
Pengunjung hari ini1043 orang
Pengunjung kemarin1203 orang
Jumlah klik hari ini1650 kali
Jumlah klik kemarin1994 orang
Total pengunjung270741 orang
Total seluruh klik511088 orang
- Enfold Theme by Kriesi
Scroll to top
X