Dinilai Peduli UMKM, Wabup Kukar Rendi Solihin Terima JMSI Award 2024
JAKARTA – Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) H. Rendi Solihin dinilai peduli terhadap pengembangan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) oleh Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) yang telah dinilai oleh Dewan Juri JMSI dan berhak mendapatkan Anugerah JMSI Award Tahun 2024 sebagai Tokoh Peduli UMKM.
Penghargaan tersebut diserahkan oleh Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI Nezar Patria didampingi Ketua Umum JMSI Teguh Santoso kepada Wakil Bupati Kukar Rendi Solihin yang turut disaksikan oleh Dewan Pers serta undangan lainnya di Hotel Discovery Ancol, Jakarta, Senin (19/2/2024) malam.
“Luar biasa, JMSI Award ini pertama kali dilaksanakan, dan Kabupaten Kutai Kartanegara mendapatkan JMSI Award 2024 bidang UMKM. Tentunya ini sebagai motivasi untuk terus berbuat yang terbaik bagi bangsa Indonesia dari segala bidang,” katanya.
Menurut Rendi, kepedulian terhadap pelaku UMKM tersebut masuk dalam program Dedikasi ‘Kukar Idaman’ yang terus didorong inovasi pengembangannya, sehingga kebermanfaatan bagi masyarakat dan pelaku UMKM secara berkesinambungan pun dapat dirasakan oleh masyarakat.
Secara nasional pelaku UMKM sangatlah banyak. Di Kutai Kartanegara sendiri berdasarkan data pertumbuhan UMKM lebih dari 50 ribu pelaku UMKM yang sebagian besar didominasi oleh Ibu-ibu dan mampu mengangkat perekonomian keluarganya.
“Untuk itu, pemkab Kukar melalui program ‘Kukar Idaman’ terus berkomitmen dalam memajukan UMKM yang berdaya saing, baik itu melalui event promosi produk daerah, memberikan suport berupa pelatihan, pemberian sarana dan prasarana UMKM, hingga bantuan permodalan melalui Kredit ‘Kukar Idaman’ dengan bunga nol persen dapat diakses oleh seluruh pelaku UMKM yang ada di Kukar,” ujarnya.
Ditambahkan Rendi, pertumbuhan UMKM di Kukar terus tumbuh juga sebagai penopang keberlangsungan ekonomi di Kalimantan Timur yang saat ini menjadi Ibu Kota Negara (IKN) dan Kukar sendiri sebagai mitra pembangunan IKN.
“Apapun bentuk kemajuan yang terjadi di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, khususnya di Provinsi Kaltim itu akan sejalan dengan kemajuan pembangunan yang ada di Kabupaten Kutai Kartanegara, baik itu infrastruktur jalan maupun bidang pembangunan lainnya,” jelas Rendi Solihin.
Dalam kesempatan itu juga JMSI memberikan penghargaan kepada sembilan Tokoh Nasional JMSI Initiative Award itu adalah Ustad Abdul Somad, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Gubernur DKI Jakarta (2017-2022) Anies Baswedan, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Menteri BUMN Erick Thohir, Ketua KPK (2019-2023) Firli Bahuri, Budayawan Jaya Suprana, Ketua Dewan Pers (2019-2022) Mohamad Nuh, dan pengusaha nasional Tomy Winata. (Prokom10)