Kukarpaper.com
  • BERANDA
  • PROFIL
  • EPAPER
    • 2021
    • 2022
    • 2023
    • 2024
  • BERITA
  • ARSIP
    • Arsip Berita
    • Arsip Fotografi
    • Arsip Videografi
  • JADWAL KEGIATAN
  • NEXT EVENT
  • HUBUNGI KAMI
  • Search
  • Menu Menu

Dinsos Gelar Pelatihan Bahasa Isyarat, Bentuk Dukungan Pemkab Kukar Terhadap Pencapaian SDG’s Para Disabilitas

16 Desember 2023/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) Dr. H. Sunggono, MM membuka, pelatihan Dasar Bahasa Isyarat dalam rangka peringatan hari Disabilitas Internasional tahun 2023, Jumat (15/12) di Aula lantai dasar Kantor Bappeda Kukar yang diikuti peserta dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkup Pemkab Kukar.

Kegiatan yang digelar oleh Dinas Sosial Kabupaten Kukar tersebut, mengusung tema “Bersatu Dalam Aksi Untuk Menyelamatkan dan Mencapai SDG’s (Sustainable Development Goals) Untuk, Dengan dan Oleh Penyandang Disabilitas”.

Sunggono, mengatakan sebagai bentuk dukungan Pemkab Kukar terhadap pencapaian SDG’s penyandang Disabilitas, Pemkab Kukar berkomitmen untuk mendukung kesejahteraan penyandang Disabilitas.

Bentuk dukungan Pemkab Kukar tersebut, kata Sekda Kukar adalah pemberian alat bantu aksebilitas bagi 230 orang penyandang Disabilitas yang terdiri dari kursi roda, alat bantu dengar, tongkat kruk (kaki tiga), tongkat adaptif untuk tuna netra, kaki palsu dan motor roda 3.
Memberikan bantuan permakanan berupa paket sembako kepada 235 orang penyandang Disabilitas yang terdapat dalam data P3KE, memenuhi kebutuhan makan sehari-hari untuk 40 orang anak penyandang Disabilitas di Asrama SLB Negeri Tenggarong.
Kemudian, mendorong semua OPD untuk menyediakan sarana aksesibilitas bagi penyandang Disabilitas di kantor-kantor dan tempat umum, sehingga mereka dapat mengakses pelayanan publik dengan baik.

“Peringatan hari Disabilitas Internasional di Kabupaten Kukar tahun 2023 ini dilaksanakan, agar kita tahu dan merasakan hambatan yang mereka hadapi,” kata Sunggono.

Lebih lanjut, Sunggono mengatakan pemkab Kukar menyambut baik pada peringatan hari Disabilitas Internasional tahun ini, karena dinas sosial melakukan pelatihan dasar bahasa isyarat dengan harapan semua OPD nantinya bisa berkomunikasi dengan saudara-saudara yang mempunyai hambatan dalam pendengaran dan berbicara.

Para penyandang Disabilitas mempunyai hak yang sama dengan orang yang normal dan hak untuk mendapatkan pelayanan publik oleh pemerintah. Bagi peserta pelatihan dasar bahasa isyarat yang merupakan perwakilan dari masing-masing OPD dilingkup pemkab Kukar.

“Saya minta bisa mengikuti dan memahami Bahasa Isyarat meskipun pelatihan ini dilakukan dalam waktu yang sangat singkat. Minimal bahasa isyarat secara umum bisa dipahami, agar warga kita yang mengalami hambatan dalam pendengaran dan berbicara bisa terlayani dengan baik di OPD masing-masing,” pinta Sunggono.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kukar H. Hamly mengatakan bahwa pengenalan Bahasa Isyarat ini sangat dipandang penting. Untuk dilakukan mengingat seringkali kesulitan ketika menerima penyandang Disabikitas Tuna Rungu dan Tuna Wicara yang membutuhkan pelayanan. Hambatan kemampuan dalam berbahasa ini menjadi hambatan bagi dinas sosial untuk mengetahui pelayanan yang dibutuhkan.

“Kepada seluruh OPD terutama yang berhubungan dengan pelayanan langsung ke masyarakat, agar menyediakan fasilitas yang mendukung para Disabilitas guna memperoleh pelayanan dengan mudah. Dengan demikian kita dapat bersama-sama mewujudkan kesejahteraan penyandang Disabilitas di Kabupaten Kukar,” imbuh Hamly.

Usai pembukaan, Sunggono didampingi Hamly dan Sekretaris Dinas Sosial Kukar Yuliandris Suherdiman foto bersama dengan para narasumber dan peserta pelatihan.

Dilanjutkan pemberian materi dan pelatihan Bahasa Isyarat kepada peserta oleh narasumber, Anita Rahayu dibantu Lina Oktaviani Meriana dan Febrina Hermawaty. (prokom05)

Share this entry
  • Share on Facebook
  • Share on WhatsApp
https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2023/12/IMG_20231216_151200.jpg 352 671 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2023-12-16 15:15:212023-12-16 15:15:21Dinsos Gelar Pelatihan Bahasa Isyarat, Bentuk Dukungan Pemkab Kukar Terhadap Pencapaian SDG’s Para Disabilitas

Pages

  • Arsip Dokumentasi Berita
  • Arsip Dokumentasi Fotografi
  • Arsip Dokumentasi Videografi
  • Arsip e-Paper 2021
  • Arsip e-Paper 2022
  • Arsip e-Paper 2023
  • Arsip e-Paper 2024
  • Arsip Video
  • Berita Terkini
  • Contact
  • Events
  • Home
  • Hubungi Kami
  • Jadwal Kegiatan
  • Jadwal Kegiatan Yang Akan Datang
  • Profil KukarPaper.com

Categories

  • Arsip Berita
  • Personal
  • Uncategorized

Archive

  • November 2025
  • Oktober 2025
  • September 2025
  • Agustus 2025
  • Juli 2025
  • Juni 2025
  • Mei 2025
  • April 2025
  • Maret 2025
  • Februari 2025
  • Januari 2025
  • Desember 2024
  • November 2024
  • Oktober 2024
  • September 2024
  • Agustus 2024
  • Juli 2024
  • Juni 2024
  • Mei 2024
  • April 2024
  • Maret 2024
  • Februari 2024
  • Januari 2024
  • Desember 2023
  • November 2023
  • Oktober 2023
  • September 2023
  • Agustus 2023
  • Juli 2023
  • Juni 2023
  • Mei 2023
  • April 2023
  • Maret 2023
  • Februari 2023
  • Januari 2023
  • Desember 2022
  • November 2022
  • Oktober 2022
  • September 2022
  • Agustus 2022
  • Juli 2022
  • Juni 2022
  • Mei 2022
  • April 2022
  • Maret 2022
  • Februari 2022
  • Januari 2022
  • Desember 2021
  • November 2021
  • Oktober 2021
  • September 2021
  • Agustus 2021
  • Juli 2021
  • Juni 2021
  • Mei 2021
  • April 2021
  • Maret 2021
  • Februari 2021
  • Januari 2021
  • Desember 2020

Website resmi Pemkab Kutai Kartanegara yang memuat berbagai informasi kegiatan program pembangunan dengan mengedepankan pelayanan berintegritas serta memenuhi harapan masyarakat Kutai Kartanegara maju, sejahtera berkeadilan.

Prokom Kukar @pemkabkukar @prokomkukar
Sedang online1 orang
Pengunjung hari ini29 orang
Pengunjung kemarin199 orang
Jumlah klik hari ini42 kali
Jumlah klik kemarin371 orang
Total pengunjung251450 orang
Total seluruh klik479702 orang
- Enfold Theme by Kriesi
Canangkan Loa Janan Ulu Sebagai D’Best, Wabup Targetkan Penurunan Angka... Hadiri HUT ke 19 Desa Tani Harapan, Wabup Komitmen Lanjutkan Pembangunan
Scroll to top
X