DWP UP Muara Wis Resmi di Lantik
Tenggarong – Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kutai Kartanegara Hj Yulaikah Sunggono melantik kepengurusan DWP Unsur Pelaksana (UP) Kecamatan Muara Wis masa bakti 2019-2024 yang diketuai oleh Suhartini Fhadlianur, Selasa (21/6) di Balai Kecamatan Muara Wis.
Dalam arahanya Yulaikah Sunggono mengatakan bahwa Muara Wis ini menjadi kecamatan yang ke dua belas dilaksanakannya pelantikan DWP unsur pelaksana.
“Pelantikan ini dilaksanakan pada hari ini dikarenakan kita terbentur oleh Covid 19 hampir 2 tahun lebih dan insya Allah pelaksanaan pelantikan DWP kecamatan akan selesai pada akhir tahun 2022,”ungkapnya.
Yulaikah Sunggono juga mengatakan bahwa DWP merupakan Organisasi wanita yang merupakan isteri Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di seluruh Indonesia. Seorang istri ASN memiliki tugas dan berkewajiban untuk menjaga dan mendukung tugas suami dimana pun berada.
“Bukan hanya bertugas didalam keluarga saja, isteri ASN juga harus mendukung dan memotivasi para suami dan hal tersebut ada dalam batang tubuh organisasi DWP, ” ujarnya.
Ia berharap kepada para anggota DWP untuk tak berdiam diri, tetapi terus mengasah diri dalam meningkatkan ilmu pengetahuan, juga terus lakukan koordinasi baik dengan DWP Kabupaten maupun organisasi-organisasi kewanitaan lainnya untuk berkembang lebih baik.
“Mari sama-sama kita rangkul para isteri ASN yang belum aktif untuk mengeksplor diri agar lebih berkualitas,” ajaknya.
Ia juga mengatakan bahwa aktifnya DWP baik itu di kabupaten, kecamatan hingga kelurahan, dapat di lihat peran para isteri ASN dalam mendukung pekerjaan para suami. Sebagai mitra pemerintah, DWP juga telah ikut menyukseskan program pemerintah dalam hal ini program Kukar Idaman.
Sementara itu Ketua DWP Muara Wis yang baru dilantik Suhartini Fhadlianur mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada pengurus DWP (UP) Muara Wis yang telah bekerjasama dengan penuh semangat dan kegotong royongan, sehingga acara tersebut dapat dilaksanakan.
“Semoga kegiatan kita pada hari ini,menambah pengetahuan dan pengalaman kita dalam mengembangkan suatu organisasi khususnya didalam organisasi baik di bidang kesekretariatan, pendidikan, ekonomi dan sosial budaya,” ujarnya.
Suhartini Fhadlianur mengajak khususnya anggotanya untuk bersama – sama memberikan dukungan dan selalu bekerjasama dalam membesarkan dan mengharumkan nama baik organisasi , serta selalu berkomunikasi dan koordinasi tentang tugas yang akan dilaksanakan.
“Jangan sampai ada hal – hal yang tidak dikomunikasikan dan tidak nyaman dalam berorganisasi, sehingga mengganggu kegiatan organisasi ini kedepannya,” katanya.
Acara tersebut dihadiri Camat Muara Wis Fadlianur bersama Para Kades unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan, Rusyani Sekretaris 3 DWP Kabupaten, pengurus DWP Kukar serta undangan lainnya. (Prokom-02)