Lantik TP PKK Anggana, Maslianawati: Jalankan Program Pokok PKK
Tenggarong – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kutai Kartanegara (Kukar) Maslianawati Edi Damansyah, melantik Sri Wahyuni Ermawati sebagai ketua TP PKK Kecamatan Anggana masa bhakti 2021 – 2026, di Camping Ground Jahetan Layar Desa Kutai Lama Kecamatan Anggana, Rabu (16/3).
Pelantikan itu ditandai penandatanganan berita acara pelantikan dan pemasangan slempang TP PKK, serta sekaligus pengukuhan Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kecamatan Anggana.
Hadir dalam acara pelantikan tersebut Asisten I yang juga Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Akhmad Taufik Hidayat, Camat Anggana Rendra Abadi, unsur Forum Koordinasi Pimpinam Kecamatan dan para Kepala Desa di wilayah Anggana.
Maslianawati dalam arahannya mengatakan tugas PKK walau hanya sebagai sampingan tetapi harus dilaksanakan secara ikhlas, dengan tetap berpedoman pada program kerja yang telah dibuat, agar lebih terarah dan mendapatkan hasil sesuai yang diharapkan.
Dikatakannya, wajib bagi Pemerintah Desa untuk membantu kegiatan PKK, tetapi dengan catatan ada program yang dibuat dan dikerjakan secara nyata.
“Tidak bisa Kepala Desa itu memberikan bantuan cuma-cuma tanpa ada kegiatan yang dilaksanakan dengan pertanggungjawaban yang jelas, jadi semua harus terprogram,” ujarnya.
Maslianawati berharap pengurus PKK yang dilantik ini segera membuat program, agar 10 program PKK dapat diimplementasikan di tengah – tengah masyarakat.
“Masing – masing kelompok kerja (Pokja) agar dapat menterjemahkan program – programnya dalam bentuk kegiatan yang nyata, dan ini saya harapkan dilaksanakan dengan penuh keikhlasan,” harapnya.
Senada dengan Maslianawati, Camat Anggana Rendra Abadi berpesan kepada pengurus PKK kecamatan Anggana agar dapat mengimplementasikan 10 program pokok PKK dalam kegiatan PKK di seluruh wilayah Anggana.
“Saya harap tanggungjawab ini saudara laksanakan dengan baik, sukseskan implementasi 10 program pokok PKK, berdayakan keluarga, jalin komunikasi yang harmonis dengan selutut elemen masyarakat demi menyukseskan program – program yang telah disusun,” pesannya. (Prokom01)