Latihan Dua Minggu, Setkab Kukar Boyong Piala Bergilir Jepen FKR 2023
TENGGARONG – Tim Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) yang dinahkodai oleh Aji Linda sukses mengharumkan nama Setkab Kukar dengan meraih Juara 1 Lomba Tari Jepen pada Festival Kota Raja (FKR) Tahun 2023. Atas keberhasilannya tersebut Setkab Kukar berhak atas Penghargaan, Piala Bergilir dan Uang Pembinaan lomba Jepen yang diserahkan oleh Ketua TP PKK Kukar Hj. Maslianawati Edi Damansyah diterima Aji Linda pada malam penutupan FKR 2023 di Halaman Parkir Stadion Rondong Demang Tenggarong, Sabtu (16/9/2023) .
Sebelum menerima penghargaan dan piala bergilir tari jepen tersebut, tim Setkab Kukar kembali diminta tampil diatas panggung kehormatan. Dalam penampilan dan kreasinya mampu menghipnotis para pengunjung dan mendapatkan sambutan yang meriah.
“Alhamdulillah, hasil latihan yang kami lakukan sekitar 2 (dua) minggu dan membuahkan hasil yang mengembirakan dan keluar sebagai terbaik 1 dalam lomba jepen FKR tahun 2023,” kata Aji Linda.
Diakuinya, meski latihan tidak semuanya dapat hadir, dikarenakan ada kesibukan masing-masing, seperti dinas luar serta pekerjaan lainnya.
“Ya, meski latihan selalu ada yang absen tetapi tidak mengurangi gerakan dan lekukan dari tarian itu sendiri, mengingat semuanya adalah penari sehingga sedikit memudahkan dalam menyamakan gerakan, kreasi hingga melenturkan kembali gerakan tubuh,” ujarnya.
Untuk diketahui, lomba tari jepen kreasi FKR 2023 diikuti oleh 29 OPD dan keluar sebagai pemenang yakni OPD Setkab Kukar juara 1, Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) juara II dan juara III diraih oleh DPRD Kukar.
Sementara terbaik V diraih oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) dan Terbaik IV Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar. (Prokom10)