Kukarpaper.com
  • BERANDA
  • PROFIL
  • EPAPER
    • 2021
    • 2022
    • 2023
    • 2024
  • BERITA
  • ARSIP
    • Arsip Berita
    • Arsip Fotografi
    • Arsip Videografi
  • JADWAL KEGIATAN
  • NEXT EVENT
  • HUBUNGI KAMI
  • Search
  • Menu Menu

46 Pejabat Administrator dan Pengawas di Kecamatan Samboja Dilantik Secara Virtual

7 September 2021/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Sebanyak 46 Pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Pemerintahan Kecamatan Samboja diambil sumpah jabatannya oleh Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah didampingi Wabup Rendi Solihin, secara virtual dari ruang serba guna Kantor Bupati, Senin (6/9).

Pejabat di lingkup Kecamatan Samboja yang dilantik dan diambil sumpah dan jabatannya diantaranya, Ahmad Nurkhalis jabatan sebelumnya Camat Samboja dilantik pada jabatan baru sebagai Kepala Bidang Sekolah Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Andri Pramudia Dwinata jabatan lama Sekcam Kecamatan Samboja dilantik sebagai Sekcam Kecamatan Kenohan, posisi Camat Samboja kini dijabat Burhanudin dan Sekretaris Camat Samboja Damsyik.

Bupati Kukar Edi Damansyah dalam arahannya mengatakan bahwa mutasi, rotasi dan promosi merupakan hal yang harus dilakukan pada suatu organisasi.
“Tak usah berlebihan, tak usah menduga macam-macam, saya bersama wakil Bupati bersepakat ingin menata birokrasi dan menata manajemen ASN (Aparatur Sipil Negara) sesuai koridor aturan main,” ujarnya.

Ia juga mengatakan bahwa rotasi, mutasi ataupun promosi diharapkan bisa menumbuhkan semangat kompetisi di lingkungan Pemkab Kukar. “Jangan dikait-kaitkan dengan aspek yang lain, apa lagi dikaitkan dengan Pilkada,” tegasnya.

Edi mengatakan mutasi tersebut merupakan bagian dari penataan dan distribusi ASN, karena personil pejabat struktural maupun fungsional di kecamatan dan kelurahan masih sangat kurang.

“Jangan ada pemikiran bahwa bila ditempatkan di Kecamatan atau pun Kelurahan itu berarti dibuang,” ujarnya.

Pendistribusian ini dilakukan agar tidak terjadi penumpukan ASN di suatu wilayah saja dan ini bagian dari penataan untuk memberikan pelayanan yang berkualitas dan baik bagi masyarakat.

“Bagaimana bisa memberikan pelayanan yang baik bila SDMnya tidak merata, mari lakukan penataan penempatan ASN secara proporsional dan merata sesuai kaidah yang telah di tetapkan dalam birokrasi,” ajaknya.

Edi juga meminta kepada ASN yang telah dilantik untuk bekerja dengan sungguh-sungguh dan ikhlas, lakukan perubahan diunit kerja masing-masing kearah yang lebih baik.

Untuk para Camat, Edi meminta agar terjun langsung kemasyarakat, pahami kebutuhan masyarakat.

“Camat harus peka dengan situasi di lapangan karena bekerja harus dengan data, jangan menerawang karena data itu penting dan perkuat basis data dengan turun kelapangan,” demikian ujarnya.(Prokom01)

Share this entry
  • Share on Facebook
  • Share on WhatsApp
https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/09/IMG-20210907-WA0004.jpg 720 1280 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2021-09-07 07:04:302021-09-07 07:04:3046 Pejabat Administrator dan Pengawas di Kecamatan Samboja Dilantik Secara Virtual

Pages

  • Arsip Dokumentasi Berita
  • Arsip Dokumentasi Fotografi
  • Arsip Dokumentasi Videografi
  • Arsip e-Paper 2021
  • Arsip e-Paper 2022
  • Arsip e-Paper 2023
  • Arsip e-Paper 2024
  • Arsip Video
  • Berita Terkini
  • Contact
  • Events
  • Home
  • Hubungi Kami
  • Jadwal Kegiatan
  • Jadwal Kegiatan Yang Akan Datang
  • Profil KukarPaper.com

Categories

  • Arsip Berita
  • Personal
  • Uncategorized

Archive

  • Juli 2025
  • Juni 2025
  • Mei 2025
  • April 2025
  • Maret 2025
  • Februari 2025
  • Januari 2025
  • Desember 2024
  • November 2024
  • Oktober 2024
  • September 2024
  • Agustus 2024
  • Juli 2024
  • Juni 2024
  • Mei 2024
  • April 2024
  • Maret 2024
  • Februari 2024
  • Januari 2024
  • Desember 2023
  • November 2023
  • Oktober 2023
  • September 2023
  • Agustus 2023
  • Juli 2023
  • Juni 2023
  • Mei 2023
  • April 2023
  • Maret 2023
  • Februari 2023
  • Januari 2023
  • Desember 2022
  • November 2022
  • Oktober 2022
  • September 2022
  • Agustus 2022
  • Juli 2022
  • Juni 2022
  • Mei 2022
  • April 2022
  • Maret 2022
  • Februari 2022
  • Januari 2022
  • Desember 2021
  • November 2021
  • Oktober 2021
  • September 2021
  • Agustus 2021
  • Juli 2021
  • Juni 2021
  • Mei 2021
  • April 2021
  • Maret 2021
  • Februari 2021
  • Januari 2021
  • Desember 2020

Website resmi Pemkab Kutai Kartanegara yang memuat berbagai informasi kegiatan program pembangunan dengan mengedepankan pelayanan berintegritas serta memenuhi harapan masyarakat Kutai Kartanegara maju, sejahtera berkeadilan.

Prokom Kukar @pemkabkukar @prokomkukar
Sedang online3 orang
Pengunjung hari ini67 orang
Pengunjung kemarin142 orang
Jumlah klik hari ini99 kali
Jumlah klik kemarin279 orang
Total pengunjung223535 orang
Total seluruh klik427456 orang
- Enfold Theme by Kriesi
Camat Diminta Turun Langsung ke Masyarakat dan Evaluasi Tugas Masing-masing Buka Disimenasi Percepatan Pencegahan Stunting, Sekda: Pengetahuan Sangat ...
Scroll to top
X