Asisten I Hadiri Acara Sinergitas Pembangunan Pertanian se Kaltim
TENGGARONG – Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemerintah Daerah Kutai Kartanegara Akhmad Taufik Hidayat didampingi Wakapolres Kukar Kompol M Aldi H, Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Muhammad Taufik , Kepala Bagian Kerjasama Setkab Kukar Ismi Nurul Huda bersama organisasi perangkat daerah lainnya menghadiri acara penandatanganan Perjanjian Kerjasama Berjenjang dari Tingkat Provinsi Kaltim sampai kabupaten/kota antara Kepala Pemerintah Daerah dengan Kepala Kepolisian Resort Daerah Se-Kaltim, di Ballroom Mahakam Swiss Bellhotel Balikpapan, Kamis ( 29/8 ).
Menurut Akhmad Taufik Hidayat usai mengikuti kegiatan tersebut mengatakan, kegiatan ini dalam rangka untuk mendukung peningkatan kapasitas dan kualitas sumber daya pangan di Kalimantan Timur. Dengan tema Sinergitas Tugas dan fungsi Pembangunan Pertanian Provinsi dan Kabupaten/kota Se-Kalimantan Timur, yang dibuka secara resmi oleh Plt Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik.
Pemerintah Daerah secara aktif membangun upaya pengembangan pertanian dari level subsisten hingga penggunaan teknologi pertanian modern.
Pemerintah Daerah dan Kepolisian Daerah Kaltim menghadirkan program sinergitas tugas dan fungsi pembangunan pertanian provinsi dan Kabupaten/kota Se-Kalimantan Timur untuk ketahanan pangan yang memiliki potensi naik kelas.
Kegiatan ini diikuti juga oleh jajaran Kepolisian daerah Kaltim, Kepala kepolisian daerah Kabupaten/kota se-Kaltim,Kepala OPD Kadis pangan,tanaman pangan dan Holtikultura serta dinas instansi terkait lainnya, yang sekaligus ditandai dengan penandatangan perjanjian kerjasama antara Pemerintah Provinsi Kaltim dengan Kepolisian Kaltim, dilanjutkan dengan penandatanganan perjanjian kerjasama antara Pemerintah daerah Kabupaten /kota dan Kepala Polisi Resort Kab/kota yang disaksikan oleh Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik dan Kapolda Kaltim Inspektur Jendral Polisi Nanang Avianto.
“Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara bersama Kepala Kepolisian Resort Kukar Kapolres Kukar bersama Dinas Instansi terkait pada prinsipnya siap mendukung program sinergitas ini sehingga program ini dapat berjalan lancar sesuai dengan apa yang diharapkan bersama, sesuai apa yang telah tertuang didalam naskah perjanjian kerjasama,” ujar Akhmad Taufik Hidayat. ( Prokom 03 ).