Perhatikan UKS, Guna Peningkatan Kesehatan
TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah mengimbau pihak terkait agar kegiatan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) diperhatikan, karena keberhasilan pembinaan dan pengembangan UKS merupakan hal yang sangat penting dalam upaya meningkatkan prestasi belajar peserta didik melalui peningkatan derajat kesehatan.
”Keberhasilan tersebut akan tercermin pada perilaku hidup sehat peserta didik sehingga dampak yang diharapkan dari keseluruhan pola pembinaan dan pengembangan UKS sedini mungkin,” ujar Edi beberapa waktu lalu.
Dikatakannya pelayanan kesehatan pada peserta didik meliputi promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif. Sedangkan pembinaan lingkungan sekolah sehat lebih ditekankan pada lingkungan fisik, mental dan sosial.
”Oleh karena itu perlu pemberdayaan Tim Pembina UKS dan Tim Pelaksana dalam rangka memantapkan pelaksanaan program UKS kedepan,” ujar Edi.
Program UKS yang dikenal dengan Trias UKS yaitu Pendidikan Kesehatan, Pelayanan Kesehatan dan Pembinaan Lingkungan Sekolah Sehat merupakan hal yang sangat penting dalam mewujudkan peserta didik yang sehat dan cerdas.
“Dalam pelaksanaannya program UKS selama ini masih dirasakan belum sesuai dengan yang diharapkan, kegiatan pendidikan kesehatan lebih bersifat pengajaran, penambahan pengetahuan dan kurang menekankan pada segi praktis yang dapat diaplikasikan pada kehidupan sehari – hari,” ungkapnya.
Edi berharap melalui program UKS yang sinergi dan proporsional, bisa mengatasi masalah kesehatan yang sering melanda anak sekolah tidak terjadi.
“Saya harap peningkatan mutu pendidikan dan prestasi belajar peserta didik dengan meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat, sehingga memungkinkan pertumbuhan dan perkembangan yang harmonis dan optimal,” demikian harapnya. (prokom01)*