Sebagai Penggerak Utama Dalam Pembinaan Layanan, Peran Bunda PAUD Terus Ditingkatkan
Tenggarong – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) yang juga selaku Bunda PAUD Kabupaten Kukar Maslianawati Edi Damansyah minta peran Bunda PAUD di Kecamatan, Kelurahan dan Desa bisa lebih aktif, inovatif, dan kreatif.
Hal tersebut di katakan Maslianawati saat memberikan sambutan pada acara senam bersama dalam rangka Jambore, Apresiasi Bunda PAUD dan Musyawarah Besar PAUD dengan Tema “Kukar Idaman“ Bertempat di dalam gedung Bela Diri Stadion Aji Imbut Kecamatan Tenggarong Seberang, Minggu (23/06/2024)
Maslianawati mengatakan menyadari investasi dalam pendidikan, khususnya Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), merupakan faktor penting bagi sebuah daerah khususnya di kabupaten Kukar agar dapat bersaing di era digitalisasi dan globalisasi. Tentu sangatlaj penting fungsi dan peran PAUD baik bagi anak usia dini maupun bangsa. Bunda PAUD merupakan penggerak utama dalam pembinaan layanan pendidikan bagi anak usia dini (0-6 tahun) di wilayahnya guna mendukung terwujudnya layanan PAUD Berkualitas.
“Keberadaan dan peran Bunda PAUD sangat penting untuk menggerakkan segenap komponen dan sumber daya yang ada di wilayahnya. Peran Bunda PAUD di seluruh wilayah kabupaten Kukar khususnya di 20 kecamatan harus lebih ditingkatkan lagi,” ujarnya
Lebih lanjut Maslianawati mengharapkan semua Bunda PAUD di 20 Kecamatan dapat membangun komunikasi dengan semua pemangku kepentingan di wilayahnya masing-masing yang memiliki potensi untuk mengembangkan layanan PAUD.
“Guna mendorong layanan PAUD yang berkualitas, Bunda PAUD diharapkan dapat bergandengan tangan dengan semua elemen masyarakat, agar penyediaan layanan PAUD menjadi optimal. Bunda PAUD diharapkan dapat melibatkan kaum ibu secara aktif, mengingat perannya yang sangat penting dalam mendidik anak usia dini dan menjaga kesehatan anak-anak mereka” Katanya
Tambah Maslianawati mengatakan melalui momentum ini mari kita bersama sama meningkatkan sinergitas dan kolaborasi serta meningkatkan silaturahmi dan komunikasi menumbuhkan rasa semangat kebersamaan untuk membangun SDM yang berkualitas khusunya PAUD (Prokom09)