Setkab Kukar Berkurban 3 Ekor Sapi, Sekda Berharap Tahun Berikutnya Meningkat
Tenggarong – Sekretaris Daerah (Sekda) Kutai Kartanegara (Kukar) Sunggono, didampingi Kabag Kesra Mulyadi, Kabag Organiasasi M Taufik, dan Kasubbag Protokol Markus Wijaya, menyerahkan tiga ekor sapi kepada Panitia Hari Besar Islam (PHBI) di Masjid Agung Sultan Sulaiman Tenggarong, Sabtu (9/7) lalu.
Tiga ekor sapi itu merupakan hewan kurban dari Sekretariat Kabupaten (Setkab) atau Kantor Bupati Kukar, yang dimotori oleh Sekda, Staf Ahli, para Asisten, para Kabag serta para Kasubbag/Sub Koordinasi di 12 bagian yang ada di Setkab Kukar.
Sunggono mengucapkan terima kasih kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di lingkup Setkab Kukar yang telah bersama- sama berpartisipasi dalam berkurban tahun ini.
“Kami menyampaikannya ke Masjid Agung karena merupakan Masjid Pemerintah Daerah, kami juga sudah menyampaikan kepada seluruh Perangkat Daerah supaya bisa berpartisipasi. Alhamdulillah tahun ini sudah terhimpun 22 ekor sapi, 2 ekor kambing,” ujarnya saat itu.
Selanjutnya, Sunggono mengucapkan terima kasih kepada seluruh Kepala OPD di lingkup Pemkab Kukar yang telah mengkoordinasikan ini kepada semua karyawan yang ada di lingkungannya masing-masing.
Sehingga, semangat untuk berkurban itu bisa lebih ditingkatkan di tahun-tahun yang akan datang khususnya di kalangan ASN.
“Mudah-mudahan hewan kurban yang kami sampaikan ini, bisa dikelola dengan baik sesuai peruntukannya. Sehingga kepercayaan dan harapan masyarakat terhadap Masjid Agung bisa tetap terjaga dengan baik, terutama dalam pengelolaan hewan kurban,” harap Sunggono.
Untuk diketahui, proses penyembelihan dan pembagian hewan qurban kepada 1.500 penerima kupon di Masjid Agung dilaksanakan selama dua hari, Senin dan Selasa (11-12 Juli 2022). (prokom05)