Kukarpaper.com
  • BERANDA
  • PROFIL
  • EPAPER
    • 2021
    • 2022
    • 2023
    • 2024
  • BERITA
  • ARSIP
    • Arsip Berita
    • Arsip Fotografi
    • Arsip Videografi
  • JADWAL KEGIATAN
  • NEXT EVENT
  • HUBUNGI KAMI
  • Search
  • Menu Menu

Bupati Hadiri Acara Seluang Mudik, Dimeriahkan Betebak Beras

28 September 2025/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) dr Aulia Rahman Basri menghadiri acara Seluang Mudik di Museum Mulawarman Tenggarong, Sabtu (27/9) malam.

Hadir dalam acara tersebut , Forkopimda, Sekda Kukar Dr H Sunggono, Ibunda dr Aulia Rahman Basri Hj. Ratnaningsih berserta Andi Deescha Aulia, Hj Sulastri AZ Gelar Aji Ratu Sekar Asih, Hj Yulaikah Sunggono, sejumlah tamu kehormatan pihak Kesultanan, Kepala dinas instansi dan undangan lainnya.

Acara seluang mudik ini merupakan rangkaian terakhir kegiatan upacara bepelas yang digelar selama Erau adat berlangsung. Berbeda dengan malam-malam sebelumnya, suasana malam ketujuh Festival Erau berlangsung lebih semarak. Pada malam tersebut, selain ritual bepelas, juga dilakukan beberapa ritual khusus yang hanya diselenggarakan pada malam itu.

Seluang mudik, betebak beras merupakan ritual saling melempar beras di antara para hadirin yang hadir pada malam terakhir bepelas. Ritual ini melambangkan rasa syukur atas anugerah kemakmuran pangan yang diberikan Sang Pencipta kepada Kesultanan Kutai Kartanegara. Beras digunakan sebagai alat melempar karena merupakan makanan pokok masyarakat Kutai sehingga menjadi simbol kemakmuran pangan. Selain sebagai wujud rasa syukur, melalui ritual ini, diharapkan hasil panen masyarakat akan semakin meningkat di masa yang akan datang.

Prosesi seluang mudik betebak beras diawali dengan dipertunjukannya tari kanjur (atau disebut juga kanjar) oleh para kerabat Kesultanan dan Sekda Kukar Dr H Sunggono dan Wakil Ketua DPRD Kukar Abdul Rasid dinobatkan untuk menari bersama, kemudian dilanjutkan dengan tari kanjur bini yang dilakukan oleh pihak Kesultanan didampingi istri Bupati Andi Deescha Aulia Rahman, Yulaikah Sunggono dan para tamu.

Setelah itu , dilakukan besawai oleh seorang pawang atau sesepuh yang lalu dilanjutkan dengan menaburkan beras sri weja kuning kepada para hadirin sambil dibacakan doa Shalawat Nabi oleh pihak kesultanan.

Penaburan beras sri weja kuning menjadi penanda dimulainya behambur beras oleh para hadirin sebagai bagian dari seluang mudik betebak beras. Di setiap sudut ruang, pihak Keraton telah menyediakan wadah-wadah berisi beras bagi para hadirin. Semua yang hadir di Ruang Stinggil (Siti Hinggil) Keraton terlibat dalam prosesi tersebut, baik sebagai pelaku maupun target. Tak terkecuali Sultan, sesepuh Kesultanan, bahkan Bupati Kutai Kartanegara serta tamu kehormatan lainnya juga ikut hanyut dalam kemeriahan prosesi ini. Banyak tamu yang hadir mengambil atau memungut beras yang dilemparkan untuk digunakan sebagai penglaris jualan, dibikin bedak basah (pupur dingin) dan banyak lagi khasiatnya dari beras yang dilemparkan tersebut.Ritual akan berakhir ketika suara alunan gamelan yang mengiringi tari kanjur melemah dan akhirnya berhenti dimainkan.(Prokom03).

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2025/09/IMG_20250928_105035.jpg 585 892 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2025-09-28 10:54:002025-09-28 11:03:11Bupati Hadiri Acara Seluang Mudik, Dimeriahkan Betebak Beras

Asisten II dan Pejabat Di Lingkungan Pemkab Kukar Ikuti Prosesi Bepelas ke-V

27 September 2025/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Asisten II Ahyani Fadianur Diani bersama pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menghadiri Bepelas malam ke-5, diMuseum Negeri Mulawarman Tenggarong, Jumat (26/9/25).

Dimana Bepelas malam ke lima adalah salah satu dari rangkaian ritual sakral dalam upacara adat Erau di Kesultanan Kutai Ing Martadipura. Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan setiap malam selama kegiatan Erau Adat Kutai oleh pihak Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura. Acara bepelas mempunyai arti pemberi semangat atau sukma kepada Sultan Aji Muhammad Arifin beserta kerabat.

Sebelum ritual Bepelas dimulai dilakukan acara ritual oleh para dewa dan belian disamping kiri Museum, mereka menari beberapa putaran sambil membaca mantra. Setelah itu para dewa yang terdiri wanita dan para belian 7 0rang masuk ke Museum Mulawarman dan membaca sekaligus melakukan beberapa tari diantaranya dewa memanah, tari kanjar ganjur laki bini.

Dari Pemkab Kukar diberikan kehormatan untuk ikut menari bersama pihak kerabat Kesultanan menari Tari Kanjar Laki. Yang diwakili oleh Plt Kadis Dinsos Yuliandris Suherdiman dan Sekwan DPRD Kukar Ridha Darmawan.

Selanjutnya utusan beberapa dewa dan belian menjemput Sultan dan keluarga untuk keluar melakukan acara bepelas malam kelima. Setelah melakukan prosesi atau membaca mantra Sultan menginjakan kakinya ke gong Raden Galuh dan terdengar ledakan meriam dan ini dilakukan selama 5 ( lima ) kali berturut- turut.

Secara keseluruhan, bepelas malam ke-5 memiliki makna spiritual yang mendalam, yaitu mendoakan keselamatan dan keberkahan bagi kesultanan serta seluruh rangkaian acara Erau. (Prokom06)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2025/09/IMG_20250927_114957.jpg 651 1024 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2025-09-27 11:52:352025-09-27 11:52:35Asisten II dan Pejabat Di Lingkungan Pemkab Kukar Ikuti Prosesi Bepelas ke-V

Asisten I Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Di Ponpes Darul Mujahidin Tenggarong Seberang

26 September 2025/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

‎Tenggarong – Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Akhmad Taufik Hidayat menghadiri Tabligh Akbar dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW yang di prakarsai oleh Aliansi Sasak Lombok Indonesia (ASLI) Kaltim, bertempat dihalaman Ponpes Darul Mujahidin Dusun Rapak Rejo, Desa Kerta Buana Kecamatan Tenggarong Seberang, Jumat (26/9/2025).
‎
‎Kegiatan bertemakan “Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW Spirit Membangun Peradaban Menuju Indonesia Emas 2045” juga turut dihadiri diantaranya Ketua ASLI Kaltim Hamdan Wirahadi, Camat Tenggarong Seberang Tego Yuwono, serta perwakilan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Kecamatan Tenggarong Seberang.
‎
‎Membacakan sambutan tertulis Bupati Kukar dr. Aulia Rahman Basri, Akhmad Taufik Hidayat mengatakan Pemkab Kukar melalui visi misi Kukar Idaman Terbaik memiliki komitmen kuat untuk mewujudkan masyarakat yang tidak hanya maju secara ekonomi dan infrastruktur, tetapi juga sejahtera lahir dan batin, serta berakhlak mulia, dimana pembangunan karakter dan mental spiritual menjadi fondasi utama dari semua kemajuan yang di cita-citakan.
‎
‎Aulia mengatakan acara tabligh akbar seperti ini menjadi sangat strategis, karena sejalan dengan upaya bersama untuk memperkuat nilai-nilai keagamaan dan spirit kebersamaan. Sinergi antara ulama dan umara adalah kunci keberhasilan pembangunan.
‎
‎”Pemerintah membangun fisik, sementara para ulama dan tokoh agama membangun jiwa dan moral masyarakat. Ketika keduanya berjalan beriringan, Insya Allah keberkahan akan turun di negeri kita, ” ujar Aulia dalam sambutannya.
‎
‎Lebih lanjut, Aulia memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada keluarga besar Pondok Pesantren Darul Mujahidin NW yang telah menyelenggarakan acara ini. Menurutnya, pesantren adalah benteng moral bangsa dan kawah candradimuka untuk mencetak generasi penerus yang berilmu, beriman, dan berakhlak karimah.
‎
‎Diakhir sambutannya, Bupati Kukar mengajak seluruh jama’ah yang hadir untuk menjadikan momentum maulid tersebut sarana mempererat ukhuwah islamiyah, ukhuwah wathaniyah, dan ukhuwah basyariyah di antara sesama.
‎
‎”Dengan persatuan dan semangat meneladani Rasulullah, Insya Allah Kukar akan menjadi daerah yang baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur, ” pungkasnya.
‎
‎Sebagai informasi, kegiatan tersebut diakhiri dengan tausyiah oleh TGB Dr. KH. Muhammad Zainul Majdi, MA.(Prokom07).
‎
‎

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2025/09/1B0A5038_copy_1024x683.jpg 683 1024 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2025-09-26 20:55:532025-09-26 20:55:53Asisten I Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Di Ponpes Darul Mujahidin Tenggarong Seberang

Bupati Terima Audiensi APKASINDO Kukar

26 September 2025/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) dr Aulia Rahman Basri menerima Audiensi Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (APKASINDO) Cabang Kutai Kartanegara, Rabu (25/9) dirumah jabatan Bupati Kukar Jalan Kartanegara Tenggarong.

Tampak menghadiri dalam acara tersebut Kadis Pertanian dan Perkebunan Kukar serta Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perijinan terpadu Satu pintu Alfian Noor.

Menurut Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Kukar M Taufik mengatakan, audiensi membahas penguatan sektor perkebunan kelapa sawit bagi anggota Apkasindo Kukar, termasuk rencana pembangunan pabrik pengolahan diantara Kecamatan Sebulu dan Kecamatan Muara Kaman. Berkat Kepedulian Pemkab Kukar terhadap para petani sawit, Bupati Kukar menerima penghargaan sebagai Bupati sebagai STBD Perkebunan sawit rakyat untuk kota ramah investasi diajang Setaracita EXPO 2025. STBD atau Surat Tanda Daftar Budidaya untuk perkebunan sawit rakyat adalah sistem registrasi yang bertujuan untuk mengumpulkan data dan memetakan perkebunan sawit milik pekebun skala kecil, yang tidak termasuk perizinan usaha. Tujuannya adalah memfasilitasi program pemerintah, mempromosikan tata kelola berkelanjutan, dan memberdayakan pekebun agar lebih mudah mendapatkan akses ke bantuan pemerintah, sertifikasi berkelanjutan seperti ISPO (Indonesia Sustainable Palm Oil), serta meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan pekebun.

Menurut Ketua APKASINDO Jumadi mengatakan tujuan audensi ini mengenai kemitraan bersama perusahaan sawit inti dalam bentuk kemitraan dengan perusahaan sawit inti utamanya adalah model inti plasma, dimana perusahaan inti berperan sebagai pengelola dan pembina, sementara petani menjadi plasma yang mengelola lahan mereka dengan pendampingan. Petani plasma mendapat manfaat seperti jaminan pasar, pengetahuan dan akses pembiayaan, sementara perusahaan inti mendapatkan bahan baku berkualitas secara berkelanjutan. Kemitraan ini diatur regulasi pemerintah seperti Undang Undang no.18 Tahun 2024 tentang perkebunan, dan diwujudkan melalui perjanjian tertulis yang jelas mengenai hak dan kewajiban kedua belah pihak. mendorong perbaikan tata kelola perkebunan, mendukung upaya upaya perbaikan tata kelola perkebunan kelapa sawit yang transparan, berkeadilan dan berkelanjutan.

Untuk itu, Jumadi berharap Dinas Perkebunan Kukar agar segera permudah untuk persyaratan program Kelapa Sawit PSR, sebuah program nasional yang bertujuan untuk meningkatkan produktivitas dan pendapatan petani sawit dengan mengganti tanaman sawit yang sudah tua dengan tanaman baru di lokasi yang sama, tanpa perlu membuka lahan baru. Tujuan PSR sendiri yaitu meningkatkan produktivitas, meningkatkan pendapatan petani dengan produktivitas yang lebih tinggi, pendapatan dan kesejahteraan petani diharapkan meningkat. PSR dan program sapras melalui dana sawit BPDP ( bukan APBN), sebab dengan PSR petani sawit menuju sejahtera dan dengan program PSR dan Sapras tersebut kami petani sawit bisa mendukung program Bupati Kukar dan Presiden Prabowo untuk kemandirian energi dan meningkatkan pemasukan negara.

Sementara itu, Bupati Kukar dr Aulia Rahman Basri mengucapkan terima kasih atas silaturahmi ini, pada prinsipnya Pemkab Kukar siap mendukung rencana Pembangunan pabrik kelapa sawit yang direncanakan, dalam waktu dekat pabrik tersebut segara dibangun sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Untuk itu ia juga mengharapkan Dinas pertanian dan Perkebunan serta dinas instansi terkait segera menindak lanjuti tentang Pembangunan pabrik kelapa sawit yang saat ini sangat dinantikan oleh para petani kelapa sawit di Kukar. “Semoga hal ini segera terbangun sehingga Tingkat kesejahteraan keluarga para petani kelapa sawit di Kukar lebih maju dan Sejahtera lagi,” harap Aulia Rahman Basri. (Prokom03).

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2025/09/IMG_20250926_202102.jpg 499 954 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2025-09-26 20:23:022025-09-26 20:23:02Bupati Terima Audiensi APKASINDO Kukar

Arsip Tak Bernilai Guna Dimusnahkan

26 September 2025/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

TENGGARONG – Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Kutai Kartanegara (Kukar) Akhmad Taufik Hidayat membuka acara Pemusnahan Arsip di lingkungan Sekretariat Kabupaten Kukar yang berlangsung di Ruang Serba Guna Kantor Bupati Kukar di Tenggarong, Jumat (26/9).

Hadir pada acara tersebut Kabag Umum Setkab Kukar Rahma Handaya, Kabag Ortal Fipin Indrayani, Kabag Kerjasama Hj Ismi Nurul Huda, Pranata Humas Ahli Muda Hendri Aripianto, Varia Fadillah (Kebid Perlindungan dan penyelamatan Arsip Diarpus, Siti Noergaimah (Arsiparis Ahli Muda Diarpus, M Hasmiyana dari Inspektorat Kukar.

Akhmad Taufik mengucapkan terima kasih kepada 12 bagian Setdakab Kukar yang telah melakukan penataan arsip di bagian masing – masing walaupun masih ada yang belum optimal, hal ini sangatlah penting dan mempunyai arti tersendiri dalam sebuah organisasi. Sekaligus mempunyai nilai tambah bagi OPD sendiri, untuk itu ia mengajak ASN ataupun Non ASN yang terlibat dalam Kearsipan untuk lebih giat lagi melakukan pengarsipan dibagiannya masing masing, sesuai dengan kegiatan kita yaitu “Tertib Arsip, Tertib Administrasi”.

Adapun pemusnahan arsip duplikat/copy di lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara sebanyak 22 box, tercantum dalam daftar arsip yang dimusnahkan 162 berkas. Pemusnahan arsip secara total dengan menggunakan mesin penghancur kertas sehingga fisik dan informasi arsip tidak dikenali. Arsip yang dimusnahkan tersebut berasal dari Unit Pengolah Arsip dari Bagian Kesejahteraan Rakyat, Bagian Organisasi Tata Laksana serta Bagian Umum Setda Kab Kukar.

Sementara itu, menurut Plt Kepala Kearsipan dan Perpustakaan Kukar Rinda Desianti mengatakan, alhamdulillah melalui proses panjang dan sempat tertunda – tunda akhirnya proses pemusnahan arsip dilingkungan Sekretariat Daerah Kukar. Pemusnahan arsip ini adalah proses kedua dari proses penyusutan arsip. Kalauberbicara tentang arsip ada 3 tahapan yang kita lakukan yaitu penyerahan arsip in aktif, dari UPPA ke UPA ( Bagian Hukum Kearsipan ), kedua pemusnahan arsip dan ketiga penyerahan arsip statis yang memiliki nilai sejarah. Pemusnahan arsip adalah proses memusnahkan arsip yang sudah tidak memiliki nilai guna, tidak lagi digunakan, dan telah melewati jangka waktu penyimpanan sesuai dengan jadwal retensi arsip (JRA). Tindakan ini bertujuan untuk mengurangi tumpukan arsip, menghemat ruang penyimpanan, meningkatkan efisiensi pengelolaan arsip, serta menjaga kerahasiaan informasi dari pihak yang tidak berhak.

Acara ditandai juga dengan penandatanganan berita acara pemusnahan arsip secara simbolis yang dilakukan oleh Asisten I Setkab Kukar, Plt Kadis Kearsipan dan Perpustakaan, Unit Pengolah Arsip Bagian Umum, UPPA Bagian Organisasi dan Tata Laksana, UPPA Bagian Kesejahateraan Rakyat, UPPA Bagian Kerjasama yang disaksikan oleh seluruh anggota Unit Kearsipan Sekretariat Daerah Kabupaten Kukar.

Kemudian dilanjutkan dengan pemusnahan arsip dengan memakai mesin penghancur kertas bukan dengan cara dibakar, seperti tahun tahun yang lalu. Dan hasil pumusnahan arsip selanjutnya diserahkan ke Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan. ( Prokom 03 ).

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2025/09/IMG_20250926_183531.jpg 590 1023 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2025-09-26 18:37:122025-09-26 19:19:31Arsip Tak Bernilai Guna Dimusnahkan

Bupati Hadiri Pembacaan Maulid Barzanzi di Keraton

26 September 2025/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura menggelar, pembacaan maulid barzanzi dalam rangka Erau Adat Kutai 2025 “Menjaga Marwah Peradaban Nusantara” di ruang bawah Keraton (museum mulawarman) Tenggarong, Kamis (25/9) malam.

Kegiatan tersebut, langsung dihadiri Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura ke-21, Aji Muhammad Arifin, Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) dr. Aulia Rahman Basri bersama istri, dan perwakilan Forkopimda Kukar.

Kemudian, hadir pula para kerabat Kesultanan Kutai, kepala/perwakilan OPD lingkungan pemkab Kukar, Camat, Lurah, tokoh agama, tokoh masyarakat, majelis taklim hingga masyarakat juga hadir dalam acara tersebut.

Rangkaian kegiatan, diawali pembacaan ayat suci Al quran oleh Ustadz Ahmad Sholihin, dan pembacaan barzanji yang dipimpin Ustadz Muhammad Jahidi.

Selanjutnya, penampilan grup Hadrah Al Fattah Tenggarong dengan membawakan kesenian Rudat (tarian duduk/berdiri), yang diiringi musik Hadrah dan lagu-lagu Shalawat Nabi.

Kemudian, ceramah hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW dan Do’a oleh Da’i TPI asal Kukar Ustadz Tomo, dan acara ditutup silaturahmi dengan Sultan Kutai yang diawali Bupati Kukar dan para tamu undangan lainnya.

Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura, melalui Pangeran Notonogoro mengatakan atas nama Sultan mengucapkan terima kasih, dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada bapak ibu sekalian yang telah hadir memenuhi undangan pada malam ini.

“Apa yang kita laksanakan pada malam ini adalah silaturahmi yang ditinggalkan oleh para leluhur terdahulu. Karena sejak bertransformasi dari Kerajaan Hindu kemudian bertransformasi ke Kerajaan Islam, maka setiap perayaan Erau pihak kesultanan melaksanakan pembacaan barzanji, yang tujuannya adalah untuk meng agungkan baginda Nabi Muhammad SAW,” ujarnya.

Bupati Aulia, mengatakan kegiatan tersebut merupakan perwujudan peralihan dari Kerajaan Hindu ke Kerajaan Islam (kesultanan).

“Dan ini bagian dari kita untuk memperingati hal ini makanya, dalan tradisi adat erau itu ada malam di mana kita membaca barzanzi. Karena ini mengingatkan kita kembali bahwa ada sebuah tradisi ke-Islaman di prosesi yang kita laksanakan malam ini, sehingga ini menjadi budaya kita dan ini harus terus kita jaga kelestariannya,” pintanya.

Kemudian, kata Bupati terkait kesenian rudat, ini sangat luar biasa untuk menambah khasanah tersendiri bagi ke Islaman, dan ini juga harus dipertahankan/lestarikan.

“Jadi anak-anak muda di Kukar kita harapkan juga bisa mengikuti dan akrab dengan kesenian rudat ini. ini sangat luar biasa dan kami sangat mengapresiasi kesenian rudat ini,” tegas orang nomor satu di Kabupaten Kukar tersebut. (prokom05)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2025/09/IMG_20250926_125923.jpg 571 962 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2025-09-26 13:01:282025-10-01 16:14:32Bupati Hadiri Pembacaan Maulid Barzanzi di Keraton

Bupati Terima Audiensi DPMPTSP Kukar, Evaluasi Program CSR Award

26 September 2025/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

TENGGARONG- Bupati Kutai Kartanegara dr Aulia Rahman Basri menerima kunjungan dan silaturahmi Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kukar Alfian Noor Bersama Tim Penilai Corporate Social Responsibility (CSR) Award melakukan Audiensi tentang evaluasi program CSR Award yang berlangsung di Rumah Jabatan Bupati Kukar Jalan Kartanegara,Kamis (25/9).

Menurut Alfiansyah Noor CSR Award merupakan salah satu bentuk apresiasi Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara bagi pelaku usaha dalam menjalankan kewajiban khususnya dalam melaksanakan tanggung jawab social Perusahaan. Tujuan CSR Award memberikan penghargaan dan apresiasi kepada perusahaan yang telah melaksanakan program CSR sehingga citra (image) perusahaan semakin baik. Mensinergikan program CSR perusahaan dengan visi – misi Kabupaten Kukar dan program “ Dedikasi Kukar Idaman Terbaik” yang telah terintegrasi dalam rencana Pembangunan Jangka Menengah Kabupaten RPJMD Kukar dan SDGs. Memberikan motivasi kepada organisasi Perusahaan dalam menjalankan praktik terbaik (best practice) dalam program CSR. Program ini dimulai dari Tahun 2015 hingga sekarang.
Kategori award diberikan berdasarkan kelompok sektor usaha seperti minyak dan gas,mineral dan Batubara, pertanian, agroindustry dan kehutanan,serta jasa-jasa perbaikan dan telematika/telekomunikasi. Namun melalui audensi ini pihaknya Bersama Tim penilai CSR memohon arahan Bupati Kukar terkait perlunya peningkatan kualitas social mapping, penyelarasan program CSR dengan dokumen perencanaan Desa, RPJMD Kukar dan SDGs, perlunya peningkatan keterlibatan Masyarakat dalam penyusunan perencanaan, pelaksanaan program dan evaluasi program CSR / tanggung jawab social, perlunya peningkatan keberlanjutan program dan pemberdayaan Masyarakat sehingga setelah Perusahaan berakhir Masyarakat telah mampu mandiri, serta keikutsertaan partisipasi penilian Perusahaan dalam CSR Award rendah, belum ada regulasi untuk memaksa CSR Award serta belum maksimalnya Match Matching dengan RPJMD.

Sementara itu, dr Aulia Rahman Basri mengucapkan terima kasih atas dukungan dan dedikasi yang dilakukan oleh DPMPTSP dan Tim Juri CSR Award, pada prinsipnya Pemkab Kukar siap mendukung rencana kegiatan DPMPTSP berserta Tim Juri CSR Award.
Pemkab Kukar Bersama dinas instansi terkait akan segera melakukan sinkronisasi dan kerja Bersama untuk menindak lanjuti program kegiatan, dan salah satunya kita membuat surat edaran kepada seluruh Perusahaan yang beroperasi di wilayah Kutai Kartanegara agar lebih meningkatkan lagi kontribusinya kepada Pemkab Kukar khususnya tentang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan sebuah konsep yang mengharuskan perusahaan atau organisasi untuk bertanggung jawab terhadap masyarakat dan lingkungan di sekitar mereka dalam segala aspek bisnisnya, bukan hanya fokus pada laba. Program ini bertujuan memberikan manfaat berkelanjutan bagi pemangku kepentingan, termasuk karyawan, masyarakat, dan lingkungan, sejalan dengan prinsip pembangunan berkelanjutan, sehingga Masyarakat Kukar lebih Sejahtera lagi. ( Prokom 03).

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2025/09/IMG_20250926_110125.jpg 528 999 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2025-09-26 11:02:242025-09-26 11:02:24Bupati Terima Audiensi DPMPTSP Kukar, Evaluasi Program CSR Award

Balap Ketinting Merupakan Ciri Khas Kukar, Perlu Dilestarikan

26 September 2025/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Ketinting adalah perahu bermesin tempel yang lincah dan berukuran kecil, memang merupakan bagian tak terpisahkan dari budaya khas Kutai, Kalimantan Timur. Keberadaannya erat kaitannya dengan kehidupan masyarakat di sepanjang Sungai Mahakam, yang telah lama menjadi jantung peradaban Suku Kutai.

“Lomba ketinting ini adalah bagian dari cara Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) melestarikan budaya khas kutai yang sudah ada sejak dulu, ” kata Asisten I Setdakab Kukar Akhmad Taufik Hidayat, dalam wawancaranya di acara penutupan dan pembagian hadiah lomba ketinting, di Dermaga Penyeberangan Pulau Kumala, Kamis (25/9/25).

Kegiatan balap ketinting selalu konsisiten dilaksanakan setiap tahun bertepatan dengan pelaksanaan Erau.

“Pemkab Kukar sangat berharap kegiatan ini menjadi motivasi bagi masyarakat untuk selalu menggemari dan mencintai adat budaya yang dimiliki ditanah Kutai ini, setiap tahun harus ada regenerasinya, makanya ada lomba diseri pemula dilaksanakan, ” ungkap Taufik.


Selama 2 hari pelaksanaan sungai Mahakam kembali menjadi pusat perhatian masyarakat. Sepanjang turapan sungai dipenuhi sesak penonton yang siap mendukung peserta.

Lomba diikuti 160 peserta yang datang dari berbagai daerah, mulai dari Kukar, Berau, Kutai Timur, Kutai Barat, Sangkulirang, hingga Kalimantan Utara. Deru suara mesin perahu diiringi dengan sorakan penonton dan pendukung peserta, menambah semaraknya lomba disepanjang Sungai Mahakam.

Akhir dari lomba balap Ketinting dimenangkan oleh Deni dari Team Star Naja Anggana dikelas Umum Piston Max 94 MM, dikelas Umum Piston 75 MM dijuarai Jum Stevano dari Team Putra Sampurna dan dikelas Pemula Piston Max 75 MM dijuarai Irwan dari Team Putra Sampurna. (Prokom06)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2025/09/IMG-20250926-WA0035_copy_1024x683.jpg 683 1024 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2025-09-26 10:40:592025-09-26 10:40:59Balap Ketinting Merupakan Ciri Khas Kukar, Perlu Dilestarikan

Terima Audiensi Gerbangtara, Wabup: Kukar Buka Ruang Generasi Muda Kreatif

26 September 2025/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) H. Rendi Solihin menerima kunjungan audiensi dari jajaran Gerbangtara (Gerakan Bangun Nusantara) di Ruang Rapat Rumah Jabatan Wabup, Kamis (25/9/2025)

Pertemuan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi sekaligus memperkenalkan visi misi pemerintah daerah Kukar kepada komunitas pemuda tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, Wabup H. Rendi Solihin menyampaikan apresiasi atas kiprah Gerbangtara sebagai wadah generasi muda yang aktif berkontribusi dalam pembangunan di Kaltim khususnya di Kukar

“Kami sangat mendukung semangat dan langkah Gebangtara yang senantiasa berusaha menjadi agen perubahan positif di masyarakat,” ujarnya.

Dalam dialog interaktif tersebut, Wabup Rendi mengajak Gerbangtara untuk bersama-sama bersinergi mendukung program-program pembangunan Kukar, terutama di bidang pemberdayaan pemuda dan pelestarian budaya lokal.

“Kami membuka ruang bagi generasi muda seperti Gerbangtara untuk berkolaborasi dengan pemerintah daerah demi kemajuan Kutai Kartanegara yang berkelanjutan,” tambahnya.

Sementara itu Koordinator Konsorsium Gerbangtara, Aie Natasha menyatakan komitmennya untuk memperkuat peran Gerbangtara dalam mendukung visi pembangunan daerah melalui berbagai kegiatan yang produktif dan kreatif.

Disebutkannya Audensi dilakukan sebagai perkenalan diri dan penyampaian visi dan misi Gerbangtara, serta rencana akan mengadakan Workshop Organisasi Masyarakat, Komunitas Adat & CSO yang bakal digelar di Kutai Kartanegara, 27–28 September 2025.

Ia juga mengharapkan dukungan Pemkab Kukar, berupa adanya rekomendasi dari wakil bupati agar Gerbangtara bisa menjalin kerjasama dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kukar.

“Kami juga mengharapkan kehadiran Pak Wabup pada Workshop yang akan kami gelar nanti” harapnya.

Pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh keakraban ini menjadi langkah awal penguatan kemitraan antara pemerintah daerah Kutai Kartanegara dengan Gerbangtara, yang diharapkan dapat memberikan manfaat positif bagi masyarakat luas.

Untuk diketahui Gerbangtara adalah sebuah gerakan kolaborasi multipihak yang dibentuk pada tahun 2024 untuk membangun dan memajukan Nusantara melalui inovasi, pemberdayaan, dan partisipasi masyarakat dalam pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), dengan tujuan untuk memfasilitasi pertukaran informasi, membangun jejaring, dan mengadvokasi kepentingan masyarakat kepada pemerintah.(Prokom01).

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2025/09/IMG_20250926_072548.jpg 487 820 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2025-09-26 07:26:592025-09-26 07:36:53Terima Audiensi Gerbangtara, Wabup: Kukar Buka Ruang Generasi Muda Kreatif

Terima Audiensi BAZNAS, Wabup Dukung Peningkatan Pengelolaan Zakat

26 September 2025/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) H. Rendi Solihin menerima audiensi dari Jajaran Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kukar dalam upaya meningkatkan pengelolaan zakat di daerah, khususnya dari Aparatur Sipil Negara (ASN) dan perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Kukar.

Dalam pertemuan dengan ketua Baznas M. Shafik Avicenna bersama jajarannya itu berlangsung diruang rapat rumah jabatan wakil Bupati, Kamis (25/9/2025).
Wabup H. Rendi Solihin menerima laporan terkait capaian pengumpulan zakat selama beberapa bulan terakhir serta program-program Baznas dalam memberdayakan mustahik (penerima zakat).

Wabup Rendi menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, Baznas, dan pihak swasta untuk memaksimalkan potensi zakat yang ada.

“Zakat merupakan salah satu instrumen penting dalam pembangunan sosial dan ekonomi masyarakat. Kami berharap seluruh ASN dan perusahaan dapat berperan aktif dalam menyalurkan zakat melalui Baznas Kukar agar dana yang terkumpul dapat memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat yang membutuhkan,” ujar Wabup Rendi.

Sementara itu ketua Baznas Kukar M. Shafik Aicenna mengungkapkan Baznas sendiri telah menyiapkan berbagai program inovatif untuk meningkatkan kesadaran dan kemudahan pembayaran zakat, termasuk sosialisasi dan kemudahan pembayaran secara digital. Dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah, diharapkan potensi zakat di Kukar dapat terus meningkat dan menjadi salah satu pilar kesejahteraan masyarakat.

M. Shafik mengungkapkan pengelolaan zakat baik dari ASN maupun perusahaan belum maksimal, untuk dirinya mengharapkan dukungan Pemkab Kukar, sehingga ASN dan Perusahaan yang ada di Kukar lebih maksimal dalam pengumpulan Zakat.

“Sebenarnya zakat ini kami hanya sebagai pengelola, manfaatnya akan kita kembalikan ke masyarakat” ujarnya.

Audensi ini menjadi langkah strategis dalam menguatkan kolaborasi antar lembaga demi mewujudkan Kukar yang lebih sejahtera dan inklusif melalui pengelolaan zakat yang profesional dan transparan.

Dalam kesempatan tersebut Wabup H. Rendi Solihin menyerahkan zakat profesinya sebagai Wakil Bupati sebesar Rp. 30 juta, yang diserahkan langsung kepada pengurus Baznas. (Prokom01).

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2025/09/IMG_20250926_063333.jpg 477 956 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2025-09-26 06:36:402025-09-26 06:36:40Terima Audiensi BAZNAS, Wabup Dukung Peningkatan Pengelolaan Zakat
Page 2 of 10‹1234›»

Pages

  • Arsip Dokumentasi Berita
  • Arsip Dokumentasi Fotografi
  • Arsip Dokumentasi Videografi
  • Arsip e-Paper 2021
  • Arsip e-Paper 2022
  • Arsip e-Paper 2023
  • Arsip e-Paper 2024
  • Arsip Video
  • Berita Terkini
  • Contact
  • Events
  • Home
  • Hubungi Kami
  • Jadwal Kegiatan
  • Jadwal Kegiatan Yang Akan Datang
  • Profil KukarPaper.com

Categories

  • Arsip Berita
  • Personal
  • Uncategorized

Archive

  • Januari 2026
  • Desember 2025
  • November 2025
  • Oktober 2025
  • September 2025
  • Agustus 2025
  • Juli 2025
  • Juni 2025
  • Mei 2025
  • April 2025
  • Maret 2025
  • Februari 2025
  • Januari 2025
  • Desember 2024
  • November 2024
  • Oktober 2024
  • September 2024
  • Agustus 2024
  • Juli 2024
  • Juni 2024
  • Mei 2024
  • April 2024
  • Maret 2024
  • Februari 2024
  • Januari 2024
  • Desember 2023
  • November 2023
  • Oktober 2023
  • September 2023
  • Agustus 2023
  • Juli 2023
  • Juni 2023
  • Mei 2023
  • April 2023
  • Maret 2023
  • Februari 2023
  • Januari 2023
  • Desember 2022
  • November 2022
  • Oktober 2022
  • September 2022
  • Agustus 2022
  • Juli 2022
  • Juni 2022
  • Mei 2022
  • April 2022
  • Maret 2022
  • Februari 2022
  • Januari 2022
  • Desember 2021
  • November 2021
  • Oktober 2021
  • September 2021
  • Agustus 2021
  • Juli 2021
  • Juni 2021
  • Mei 2021
  • April 2021
  • Maret 2021
  • Februari 2021
  • Januari 2021
  • Desember 2020

Website resmi Pemkab Kutai Kartanegara yang memuat berbagai informasi kegiatan program pembangunan dengan mengedepankan pelayanan berintegritas serta memenuhi harapan masyarakat Kutai Kartanegara maju, sejahtera berkeadilan.

Prokom Kukar @pemkabkukar @prokomkukar
Sedang online0 orang
Pengunjung hari ini108 orang
Pengunjung kemarin170 orang
Jumlah klik hari ini167 kali
Jumlah klik kemarin335 orang
Total pengunjung263672 orang
Total seluruh klik500919 orang
- Enfold Theme by Kriesi
Scroll to top
X