Bupati Minta Para Kades Pro Aktif Entaskan Kemiskinan
TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah meminta semua Kepala Desa di Kukar agar lebih proaktif dalam mengentaskan kemiskinan. Hal tersebut dikatakannya saat berkunjung ke Masjid Jami Nurul Iman, Desa Perjiwa, Kecamatan Tenggarong Seberang, belum lama ini.
“Saya minta semua kepala desa di Kukar terutama kades Perjiwa agar lebih proaktif lagi memperhatikan sekaligus turut mensukseskan pengentasan kemiskinan di Kukar,” katanya.
Dia juga mengatakan saat ini pemkab Kukar sedang melakukan evaluasi terhadap berbagai fasilitas rumah ibadah yang ada di Kukar.
“Saya minta doanya, mudah-mudahan semua yang kita lakukan ini kedepannya akan lebih baik, termasuk dalam pembangunan sarana dan prasarana rumah ibadah dapat terus ditingkatkan sebagai wadah dalam syiar agama. Mari kita sama-sama mengegrakkan gerakan subuh berjamaah,” ajaknya.
“Pemkab Kukar sudah menyiapkan rumah besar dalam program pengentasan kemiskinan. Artinya pemkab memberi perhatian besar terhadap penurunan angka kemisinan, kematian anak dan ibu, kurang gizi dan lainnya. Mari bersama-sama sinergi entaskan kemiskinan di Kukar,” ajak Edi lagi. (prokom03)*