Bupati: Satgas Harus Berkoordinasi Dengan Baik, Bertindak Tegas, Terukur dan Humanis
TENGGARONG – Guna memaksimalkan sekaligus memantau perkembangan dan evaluasi penanganan Covid-19 di Kutai Kartanegara, Bupati Kukar Edi Damansyah yang juga Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kukar memimpin rapat koordinasi Satgas dengan seluruh Camat, Kepala Desa/Lurah, Kepala Rumah Sakit Dayaku Raja Kota Bangun dan Rumah Sakit Abadi Samboja, pimpinan Puskesmas se-Kukar, serta beberapa Perangkat Daerah terkait lainnya, Rabu (14/7) malam secara virtual.
Juru Bicara Satgas Covid-19 Kukar dr Martina Yulianti mengatakan bahwa kondisi Kukar saat ini sedang tidak dalam keadaan biasa – biasa saja. Kasus Covid-19 meningkat, menurutnya sebagian besar penularan berasal dari kluster keluarga dan pihak perusahaan. Ada kluster dari berbagai kegiatan perayaan di beberapa kecamatan.
Ia juga mengatakan, kondisi di beberapa Kecamatan sudah masuk zona merah ataupun zona orange, apabila sudah ada penularan maka akan cepat sekali terjadi penularan disekitarnya .
“Artinya kita harus lindungi masyrakat, Mari kita lindungi diri karena tidak ada dari kita yang bisa memastikan bahwa kita akan selamat dari Covid-19,” ajaknya.
Dia juga melaporkan saat ini kondisi Rumah Sakit AM Parikesit Tenggarong sudah melebihi kapasitas, ruang UGD kapasitas 16 pasien namun sekarang sudah terisi 50 pasien, demikian juga dengan ruang ICU kapasitas 16 tempat tidur sekarang kamar sudah diisi extra bed hingga ke lorong lorong hingga selasar karena tidak bisa masuk ke ruang ICU ataupun perawatan
Sementara itu, Bupati Kukar Edi Damansyah menyampaikan penghargaan terima kasih bahwa jajaran Satgas masih terus bekerja dengan baik walaupun di tengah situasi sulit yang dihadapi. Edi Damansyah berpesan kepada Sekda , Dandim, Kapolres agar Satgas dijalankan dengan baik sehingga terus dapat berupaya menekan Covid-19.
Edi mengingatkan bahwa Satgas ini sudah ditetapkan secara nasional. Kebijakan secara nasional sudah menetapkan bagaimana penguatan Satgas ini sampai ke desa –desa.
Kemudian, Bupati harap para Camat terus berkoordinasi dengan jajaran Danramil, Kapolsek, tokoh agama,masyarakat dan dunia usaha, guna penanganan Covid-19.
“Saling koordinasi dan komunikasi sangatlah diharapkan sehingga apa yang ingin kita capai dapat segera terlaksana, ” ujarnya.
Selanjutnya Edi berharap Satgas Penanganan Covid Kukar fokus terhadap data, serta membuat rencana strategis dalam penanganan pandemi kedepan, sehingga tidak ada lagi penambahan warga yang terdampak Covid.
“Harus melakukan tindakan tegas, terarah, terukur dan humanis di lapangan sehingga masyarakat lebih merasa terayomi, nyaman dan tidak merasa takut dengan adanya pembatasan kegiatan masyarakat, dan ada pemahaman yang sama terhadap penanganan Covid di Kukar, ” demikian harapnya. (Prokom03)