Cari Solusi Bangkit Dari Pandemi, Ni Kukar Talkshow Bersama Bupati Kukar
Tenggarong – Berbagai cara dilakukan anak bangsa untuk bangkit dari Pandemi Covid-19, salah satunya yakni berbincang dengan para pemangku kepentingan untuk mencari solusi.
Seperti halnya pemuda kreatif yang tergabung dalam kumunitas Nulungi Kutai Kartanegara (Ni Kukar), bergerak dengan Unstoppable (Collaboration, Movement, Performance, Education), yang menggelar Talkshow Creative bersama Bupati Kukar, Edi Damansyah secara virtual dari Jakarta, Jumat (24/9/2021) malam.
Talkshow atau diskusi santai penuh keakraban itu, mengusung tema Kebijakan Pemerintah Daerah dan Solusinya di masa Pandemi, yang juga diikuti Ketua DPRD Kukar Abdul Rasid dan Babe Yuyun.
Bupati Kukar Edi Damansyah, mengatakan bagi masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 dari gelombang I dan II, telah diberikan berbagai macam bantuan oleh Pemkab Kukar. Yakni diantaranya, subsidi pembayaran tagihan air minum, bahan makanan pokok, uang tunai dari Anggaran Dana Desa (ADD), dan lain sebagainya.
“Namun, bantuan ini diberikan kepada masyarakat golongan menengah kebawah, dan para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang terdampak langsung dengan pandemi ini. Tentunya melalui kreteria dari tim Satgas, agar tepat sasaran,” ujarnya.
Bupati juga berpesan, agar semua stakeholder dan elemen masyarakat
terus jaga kebersamaan dan kekompakan, terutama dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19 dengan mematuhi protokol kesehatan 3 M yang telah ditetapkan, yaitu Memakai Masker, Menjaga Jarak, dan Mencuci Tangan.
“Dan apabila ada keragu-raguan terkait vaksin, tanyakan kepada ahlinya maka akan diperoleh informasi yang benar,” pesannya.
Untuk diketahui dalam talkshow ini, juga dilakukan penggalangan dana melalui komunitas Nulungi Kutai Kartanegara (Ni Kukar)
Turut hadir dalam virtual tersebut, Sekda Kukar, Sunggono, Kadinkes Kukar dr. Martina Yulianti, Kadishub Kukar Heldiansyah, dan Kabag Kesra Setkab Kukar Mulyadi. (prokom05)