Puncak HKG ke 51 Kaltim Ditandai Dengan Pemotongan Nasi Tumpeng
TENGGARONG – Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke 51 Kalimantan Timur 2023 berlangsung meriah, ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi didampingi Bupati Kukar Edi Damansyah, Ketua TP PKK Kaltim Hj Erni Makmur Hadi Mulyadi serta Ketua TP PKK Kukar Maslianawati Edi Damansyah, serta disaksikan para Bupati dan Wakil Bupati serta Forkopimda Kaltim dan Kukar yang berlangsung di Gedung Bulu tangkis Stadion Rondong Demang Tenggarong, Minggu (23/7).
Hadi Mulyadi dalam sambutanya mengucapkan terima kasih sudah menjadi tuan rumah HKG ke 51 Tahun 2023 dan sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh Pemkab Kukar beserta jajaran OPD, Tim Penggerak PKK Kabupaten Kukar dan seluruh masyarakat yang telah ikut memeriahkan rangkaian kegiatan hari kesatuan Gerak PKK yang acaranya sungguh luar biasa.
Hadi Mulyadi juga mengucapkan terima kasih kepada 1.562 orang TP PKK PKK Se –Kalimantan timur yang telah hadir dan seluruh masyarakat Kukar yang telah berpartisipasi dalam seluruh rangkaian kegiatan. Dan selamat kepada TP PKK Kota Balikpapan yang terpilih sebagai juara umum dalam kegiatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke 51 Tingkat Kalimantan Timur yang di laksanakan dari tanggal 21 s/d 23 Juli 2023 di Tenggarong ( Kukar ).
Tanggal 23 Juli , bertepatan dengan peringatan Hari Anak Nasional, Hadi Mulyadi mengucapakan selamat Hari Anak Nasional dan ia mengingatkan kepada ibu – ibu TP PKK Se-kaltim agar memberikan perhatian serius untuk tumbuh dan kembang kepada anak anak kita semua, dan ia yakin itu telah dilaksanakan dengan baik oleh semua TP PKK Kabupaten kota Sekaltim. Hadi Mulyadi berperan agar seluruh anak anak kita mendapat sarana dan fasilitasi dalam tumbuh kembang mereka, dan anak anak kita tidak ada yang jelek semua anak anak kita adalah anak yang sehat , pintar dan cerdas.
Sementera itu, Bupati Kukar Edi Damansyah mengucapkan terima kasih Bupati dan Wakil bupati dan Ketua TP PKK Sekaltim, Forkopimda, OPD tidak terasa sepekan ibu TP PKK Se-Kaltim berkumpul di Tenggarong kabupaten Kutai Kartanegara tentunya agenda ini adalah kegiatan rutin tahunan yang ditetapkan oleh pemerintah, bagaimana PKK ini salah satu mitra starategis pemerintah tentunya dukungan dari pemerintah berkaitan dengan bagaimana PKK ini bisa melaksanakan fungsinya dengan baik.
“Alhamdulillah ini bisa berjalan dengan baik. Satu minggu hampir di tenggarong ini terlihat sekali bagaimana kekompakan, kebersamaan,persatuan ibu ibu PKK Se-kaltim. Rangkaian demi kegiatan sudah dilaksanakan ,baik itu rangkaian kegiatan utamanya dan rangkaian pendukungnya tidak terlepas apa yang kita lakukan ini bertujuan memberikan manfaat kepada masyarakat,” katanya.
Dengan peringatan HKG pasti persiapan kabupaten kota sudah mempersiapkan diri sebaik mungkin dalam mengikuti berbagai lomba, kalah dan menang merupakan hal biasa namun yang menjadi penting terjalin rasa kekompakan, persatuan dan silaturahim bersama jajaran pengurus TP PKK Kaltim harus bersinergi dengan baik, kita ingin memberikan yang terbaik untuk Kaltim.
Edi berharap apa yang tercapai dalam kegiatan HKG ,khusunya tim penggerak PKK kabupaten Kutai Kartanegara , khususnya Kecamatan, kelurahan dan desa , kabupaten Kota yang mencapai prestasi yang terbaik itu harus bisa dijadikan role model , untuk belajar bagaimana mereka melakukan pembinaan di wilayahnya sehingga bisa mencapai prestasi terbaik di HKG ini.
“Teorinya sangat simpel, kalau ada yang berhasil, amati tiru dan modifikasi , modifikasi ini perlu disesuaikan dengan karakteristik yang ada di daerah kita masing –masing,” katanya.
Semangat kebersamaan ini tetap terus terjaga dengan baik ,apalagi seiring dengan mempersiapkan Kalimantan timur ditetapkan sebagai ibu Kota negara ( Nusantara) yang menjadi tantangan dan peluang, karena PKK merupakan mitra strategis pemerintah maka fungsi dan tugasnya bagaimana hal – hal yang berkaitan dengan pembinaan keluarga dan pemberdayaan dan ini sudah berjalan dengan baik di kabupaten Kukar, peran PKK juga sangat besar khususnya dalam pembinaan keluarga , penurunan stunting, penurunan angka kematian ibu dan bayi serta beberapa program lainnya.
Atas Nama Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara menyampaikan terima kasih dan sangat mengapresiasi dan banyak hal positif dalam rangkaian kegiatan HKG ini yang bisa memberikan bagian dari data data lebih lanjut dalam menetapkan evaluasi kinerja peran PKK Kaltim khususnya TP PKK Kabupaten Kukar yang ada di 193 desa, 44 kelurahan di 20 kecamatan. ( Prokom 03 ).