Kukarpaper.com
  • BERANDA
  • PROFIL
  • EPAPER
    • 2021
    • 2022
    • 2023
    • 2024
  • BERITA
  • ARSIP
    • Arsip Berita
    • Arsip Fotografi
    • Arsip Videografi
  • JADWAL KEGIATAN
  • NEXT EVENT
  • HUBUNGI KAMI
  • Search
  • Menu Menu

Tinjau Vaksin di Masjid Agung, Bupati Imbau Masyarakat Sukseskan Vaksinasi Cegah Covid-19

5 Oktober 2021/in Arsip Berita, Uncategorized /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) terus mempercepat pemberiam Vaksinasi bagi masyarakat. Kali ini melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kukar bekerjasama dengan Pimpinan Daerah Dewan Masjid Indonesia (PD.DMI) Kukar dengan menyiapkan 1.500 vaksin Sinaovac dosis pertama, cegah Covid-19, berlangsung di Masjid Agung Sultan AM Sulaiman, Selasa, 5 September 2021.

Bupati Kukar Edi Damansyah saat berbincang bersama warga yang sedang mengisi biodata untuk mendapatkan vaksinasi. (Foto Credit: Irwan Wadi)

Pelaksanaan vaksinasi tersebut ditinjau langsung Bupati Kukar Edi Damansyah. Dilokasi peninjauan Bupati Edi Damansyah menyapa warga yang sedang ikut antri untuk mendapatkan vaksin dosis pertama.

“Bapak dari mana? tanya Bupati Edi kepada kepada salah satu warga yang langsung dijawab, Bendang Raya, Loa Ipuh Tenggarong. Kasih tau keluarga ya untuk ikut vaksinasi,” pesan Bupati Edi kepada warga tersebut.

Tidak hanya itu, Bupati Edi Damansyah juga meninjau proses screening sebelum penyuntikan vaksin yang berada dalam masjid Agung Sultan Sulaiman.

“Ya, saya sudah mengecek vaksinasi kerjasama dinas kesehatan bersama DMI Kukar, untuk melakukan vaksinasi dosis pertama Sinovac sebanyak 1.500 vaksin dan berjalan baik dan lancar. Saya juga mengapresiasi jajaran dewan masjid Indoensia Kukar yang sudah berpartisipasi berama-sama untuk mensukseskan pelaksanaan vaksinasi,” katanya.

Menurut Bupati Edi Damansyah, tidak hanya DMI Kukar melainkan dewan gereja maupun rumah ibadah lainnya juga terus dilakukan komunikasi untuk mensukseskan vaksinasi.

“Selain pelaksanaan vaksinasi yang sudah terstruktur dilaksanakan oleh TNI, Polri, Asosiasi, Pemerintah kabupaten melalui Dinkes beserta perangkat-nya hingga desa dan kelurahan, terus didorong bagun kemitraan bersama lembaga-lembaga organisasi kemasyarakatan dengan konsep vaksinasi berbasis rumah ibadah,” demikian jelas Edi Damansyah. (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/10/dosis3.jpg 1000 1500 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2021-10-05 10:43:392021-10-05 10:45:37Tinjau Vaksin di Masjid Agung, Bupati Imbau Masyarakat Sukseskan Vaksinasi Cegah Covid-19

Pertanian Dalam Arti Luas Diharapkan Dongkrak Ekonomi

5 Oktober 2021/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

PADA suatu wilayah perkotaan maupun pedesaan ada saja terdapat warga pra sejahtera. Demikian juga halnya di Kabupaten Kutai Kartanegara.

Pemerintah Kabupaten Kukar terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya, yakni dengan berbagai program melalui berbagai sektor.

Salahsatunya yakni sektor pertanian dalam arti luas. Bupati Kukar Edi Damansyah berupaya menjadikan sektor bercocok tanam, beternak dan perikanan ini sebagai primadona kedepan, mengingat sumberdaya alam tak terbarukan suatu saat akan habis. Maka menurut Edi pertanian dalam arti luas dan pariwisata menjanjikan sebagai usaha primadona di Kukar.

Terlebih menghadapi kepindahan Ibu Kota Negara Baru (IKN) di Kaltim, dua sektor tersebut sangat dibutuhkan terutama untuk memenuhi bahan pangan warga.

Maka, Bupati mendorong usaha pertanian dalam arti luas lebih dikembangkan. Salah satunya yang baru-baru ini dilakukan adalah dalam program bantuan sarana budidaya ikan sistem bioflok, yang merupakan kerjasama eksekutif dan legislatif sehingga terwujud bantuan untuk Kelompok Pembudidaya Ikan Satria Dusun Suka Karya Desa Bukit Pariaman Tenggarong Seberang.

Edi berpesan kepada para kelompok pembudidaya, agar bisa menekuni dengan baik karena Pemerintah pusat dan Pemkab Kukar konsisten dalam memfasilitasi mendukung masyarakat terhadap sarana dan prasarana yang dibutuhkan untuk menunjang usaha pertanian dalam arti luas, termasuk perikanan.

Kolam Bioflok itu dikelola oleh kelompok, bantuan ini bisa agar bisa dikelola dengan baik, manajemen yang baik untuk kepentingan kelompok bukan kepentingan pribadi.

Ia berharap kelompok pembudidaya ikan bisa mengembangkan dan mengajarkan kepada warga sekitar, mengajak warga prasejahtera yang tidak masuk kelompok, karena terlupakan oleh lingkungan.

“Kebanyakan warga prasejahtera minder kurang bersosialisasi, untuk itu tugas kelompok bisa mengajak mereka masuk dalam kelompok, sehingga bisa meningkatkan perekonomian keluarganya, ” ujarnya.

Selain budidaya ikan, diharapkan kelompok dapat memadukan budidaya perikanan dan budidaya tanaman khususnya sayuran tanpa media tanah (hidroponik) sehingga panen ikan bisa sekaligus memanen sayur.(prokom04)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/09/IMG-20210914-WA0031.jpg 698 1280 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2021-10-05 07:52:532021-10-05 07:52:53Pertanian Dalam Arti Luas Diharapkan Dongkrak Ekonomi

Rapat Evaluasi APBD P 2021, Pemkab Kukar Efisienkan Belanja Pegawai

4 Oktober 2021/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Sekretaris Daerah (Sekda) Kutai Kartanegara (Kukar) H Sunggono mengikuti rapat evaluasi Perubahan APBD tahun anggaran 2021 di ruang Batiwakal Kantor Gubernur Kaltim, Samarinda, Senin (4/10).

Rapat itu dipimpin Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Kaltim, M Sa’duddin. Juga hadir mendampingi Sekda Kukar Kepala BPKAD Kukar Sukotjo, perwakilan OPD terkait dan tim verifikasi .

Sa’duddin dalam arahannya mengapresiasi Pemkab Kukar yang responsif terhadap perubahan anggaran tahun 2021, dan dengan cepat menyampaikan dokumen anggaran perubahan untuk dilakukan evaluasi.

Ia berharap APBD Perubahan tahun anggaran 2021 yang diusulkan tidak banyak mengalami perubahan, sehingga bisa langsung dibawa ke tahap selanjutnya.
“Mudah-mudahan dalam rapat sore ini tidak ada hal – hal yang terlalu banyak harus dievalusi, jadi tidak banyak yang mengalami perubahan,” ujarnya.

Sementara, Sunggono mengungkapkan pihaknya telah berusaha mengefisienkan beberapa belanja, khususnya belanja pegawai yang terbilang cukup besar, dan di tahun 2022 akan semakin besar lagi.

“Memang hal itu tidak bisa kita dihindari dikarenakan adanya tambahan untuk tenaga guru dan tenaga kesehatan, baik yang PNS maupun yang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja,” ungkapnya.

Lebih lanjut Sunggono mengatakan bahwa Bupati Kukar mengamanatkan untuk melakukan efisiensi – efisiensi hampir di semua item belanja, khususnya belanja pegawai yang terjadi kenaikan signifikan.
“Itu sudah kita lakukan,” ujarnya.

Kemudian untuk belanja modal disebutkan Sunggono terkait nilainya yang besar kecenderungannya masih teralokasi pada beberapa kegiatan yang menjadi kegiatan awal sebelum capaian target di RPJM terbaru.

“Jadi di tahun 2021 ini kami mengalami transisi dari RPJM yang lama ke RPJM yang baru,” ungkapnya.

Ditambahkannya untuk kegiatan fisik kecenderungannya masih di Kecamatan, tetapi pihaknya telah mengupayakan dalam rapat koordinasi terakhir dengan Bupati mencoba memitigasi risiko untuk memastikan beberapa kecamatan-kecamatan yang selama ini bermasalah, untuk itu akan menempatkan OPD – OPD teknis guna membantu dalam perencanaan. (Prokom01)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/10/IMG-20211004-WA0029.jpg 720 1280 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2021-10-04 22:23:122021-10-04 22:23:12Rapat Evaluasi APBD P 2021, Pemkab Kukar Efisienkan Belanja Pegawai

Tingkatkan Koordinasi dan Sinergitas, Kesbangpol Bina FPK di Loa Kulu

4 Oktober 2021/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Dalam rangka meningkatkan koordinasi dan sinergitas, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), lakukan pembinaan Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) di Kecamatan Loa Kulu, Senin (04/10/2021).

Kepala Badan Kesbangpol Rinda Desianti mengatakan, pembinaan itu dilakukan sebagai salah satu upaya Pemkab Kukar untuk meningkatkan keutuhan persatuan dan kesatuan antar suku dalam kehidupan sehari hari pada masa pandemi Covid 19.

“Saat ini kita masih dihadapkan dengan situasi pandemi yang belum tau kapan berakhirnya, namun saya harap kita semua tetap selalu bersabar dan selalu menjaga keutuhan antar suku, dan jangan cepat terpengaruh dengan berita berita hoax yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan yang sudah terbangun sampai saat ini,” ujarnya.

Lebih lanjut Rinda juga mengapresiasi atas peran serta FPK Kecamatan dalam pembangunan, terutama dalam menjaga kondusivitas dan kerukunan di wilayah Kabupaten Kukar khususnya di Kecamatan Loa Kulu.

Menurutnya, FPK memiliki andil dalam mewujudkan tata kehidupan masyarakat yang aman, damai dan demokratis, dengan tujuan meningkatkan kondusivitas wilayah dan implementasi nilai toleransi di tengah kehidupan bermasyarakat.

“Tentunya koordinasi dan sinergitas sudah terbangun dengan baik harus terus dipertahankan bahkan ditingkatkan lagi dimana komunikasi antar tokoh masyarakat, pembinaan serta pembentukan karakter umat, dan pemberian rekomendasi rumah ibadah yang selama ini berjalan dengan baik, merupakan berbagai upaya FPK untuk menjaga kondusivitas dan kerukunan,” kata Rinda.

Sementara itu Camat Loa Kulu Adriansyah menyambut baik kegiatan dan program yang sudah dilakukan Pemkab Kukar yang saat ini dilaksanakan olek Badan Kesbangpol Kukar terhadap FPK kecamatan.

“Kami juga berharap dengan menyinergikan antara program program dari Pemerintah Kabupaten, FPK dapat mengatasi hal-hal yang sensitif, dan mampu menepis isu-isu krusial yang berkembang di tengah masyarakat, dan dapat mewujudkan program pemerintah kabupaten melalui visi misi Kukar Idaman dalam mensejahterakan masyarakat,” ujarnya.

Adriansyah menambahkan, kerukunan harus tetap di jaga, menjaga kerukunan suku, sama halnya dengan menjaga keutuhan bangsa Indonesia. (Prokom09)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/10/0_IMG-20211004-WA0027_copy_640x288.jpg 288 640 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2021-10-04 20:52:252021-10-05 14:26:24Tingkatkan Koordinasi dan Sinergitas, Kesbangpol Bina FPK di Loa Kulu

Semua OPD Diharapkan Segera Sampaikan Rencana Aksi Pengembangan SDM

4 Oktober 2021/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kutai Kartanegara mengikuti coaching (pelatihan) Pelaksanaan Penyusunan Rencana Aksi Pemerintah Daerah tentang pengembangan SDM, yang dilaksanakan oleh Kementerian Dalam Negeri RI, diikuti secara virtual dari Kantor Bupati Kukar, Senin (4/10).

Machmudan, narasumber kegiatan itu mengatakan, Penyusunan Rencana Aksi bertujuan untuk meningkatkan kemampuan aparatur dalam menjalankan peran sebagai pelaksana kebijakan dan penyelenggaraan pelayanan publik, serta perekat dan pemersatu bangsa, mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan atau peningkatan kapasitas keahlian khusus lainnya sesuai dengan kebutuhan daerah dalam mengelola sektor unggulan dan pembangunan daerah, sehingga dapat meningkatkan daya saing dan kemandirian.

“Penyusunan rencana aksi pada hari ini merupakan penyampaian progres atau ekspos kerja masing – masing daerah, sudah sampai sejauh mana perkembangannya dan penyusunannya. Dalam kesempatan ini juga jika ada kendala – kendala atau masalah dalam penyusunanan rencana aksi pemerintah daerah tentang pengembangan SDM bisa kita diskusikan bersama -sama,” ujarnya.
.
Sementara itu Akmad Jais Kabid Penilaian Kinerja Aparatur dan Penghargaan BKPSDM Kukar mengatakan, Penyusunan Rencana Aksi Pemkab Kukar saat ini dalam proses, dari 58 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di Kukar, yang
baru terkumpul 10 OPD yang sudah membuat rencana aksi, dan 10 OPD yang lain akan disusun besok.

“Rencananya besok kami bersama tim akan mengadajan rapat sebelum data ini dikirim ke coach (pelatih.red),” ujarnya.

Akhmad Jais berharap, kepada OPD agar segera mengumpulkan dan memberikan informasi tentang program dan kegiatan yang berkaitan dengan pengembangan SDM.

“Sehingga pembuatan rencana aksi ini akan cepat direalisasikan dan cepat dilaksanakan,” harapnya

Turut hadir dalam acara tersebut Fahmi Kabid Sosbud, Ananto Bagian Tata Pemerinrahan Setkab Kukar. (Prokom02)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/10/IMG-20211004-WA0024.jpg 720 1600 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2021-10-04 20:27:142021-10-05 14:25:49Semua OPD Diharapkan Segera Sampaikan Rencana Aksi Pengembangan SDM

Tinjau Pamsimas di Menamang Kanan-Kiri, Bupati: Pemkab Serius Soal Air Bersih

4 Oktober 2021/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) telah menjadi salah satu program andalan pemerintah untuk memberikan fasilitas air bersih dan sanitasi yang layak bagi Masyarakat. Untuk itu, Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah meninjau keberadaan Pamsimas di Desa Menamang Kanan dan Desa Menamang kiri Kecamatan Muara Kaman, Sabtu (2/10/21).

Saat ditemui disela-sela peninjauan, Edi mengatakan bahwa Pemkab Kukar sangat serius dalam menanggulangi masalah air bersih, dan semua itu tertuang dalam program air bersih desa yang masuk dalam program Kukar Idaman.

“Dosa kalo kita tidak mengurus hal ini, air bersih merupakan hajat hidup orang banyak,” tegas Edi.

Program air bersih desa/Pamsimas diharapkannya bisa meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Untuk mengoptimalkan manfaat dari sarana Pamsimas yang telah terbangun, Edi mengimbau untuk melibatkan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dalam pengelolaan Pamsimas.

Selain itu dengan pengelolaan yang baik, nantinya Pamsimas bisa meningkatkan penambahan jaringan pipa dan menambah sambungan rumah (SR), sehingga dapat memperluas jangkauan pelayanan kepada masyarakat.

“Dengan jangkauan pelayanan air minum yang semakin luas, dapat memudahkan warga dalam mengakses air bersih, ” ujarnya.

Edi juga berharap keberadaan Pamsimas bisa mendorong masyarakat menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.

Sementara itu Kepala Desa Menamang Kanan Andri mengatakan bahwa sudah 40 rumah yang terpasang sambungan air bersih dan sekitar 100 rumah yang akan siap dipasang.

“Sarana Pamsimas sudah hampir 100 persen rampung, tinggal pemasangan atap saja,” ungkapnya. (Prokom08)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/10/1633324667675_2_IMG-20211004-WA0020_copy_640x428.jpg 428 640 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2021-10-04 13:20:182021-10-04 15:47:16Tinjau Pamsimas di Menamang Kanan-Kiri, Bupati: Pemkab Serius Soal Air Bersih

Di Hari Kelahirannya, Sunggono Mendapat Doa dan Diharapkan Terus Jadi Panutan

4 Oktober 2021/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tenggarong – Pada hari kelahirannya, Sekretaris Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) H Sunggono, menerima ucapan selamat ulang tahun ke 54 dan doa dari para pejabat dan staf di lingkup Pemkab Kukar, Senin (4/10) di ruang Eksekutif Kantor Bupati.

Tidak hanya ucapan dan doa yang diberikan oleh para pejabat dan staf tersebut, juga ada kue ulang tahun dari Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokompim), dan kudapan tradisional Getuk dan Cenil dari Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kukar.

Ucapan selamat itu, diawali dari Plt Asisten III Sukotjo, Kepala Diskominfo Dafip Haryanto, Kabag Pemerintahan Iriyanto, Kabag Pembangunan Ety, Kabag Prokompim Ismed, dan Kabag Kesra Mulyadi serta para Kasubbag di lingkup Sekretariat Kabupaten.

Kepala Diskominfo Kukar Dafip Haryanto, mewakili pejabat yang hadir dalam acara tersebut, menyampaikan selamat ulang tahun kepada Sekda Sunggono yang ke-54 tahun.

“Semoga umur yang ada ini bisa diberikan keberkahan, kesehatan, dan perlindungan dari Allah SWT, dari sisi pekerjaan semoga semakin amanah dan membawa kesejahteraan pada masyarakat Kukar. Dan kami berharap tetap bisa menjadi panutan seluruh ASN yang ada di Kukar,” harapnya.

Dikatakan Dafip, secara pribadi sosok Sunggono dalah orang yang pekerja keras, pemikir yang ulet, dan murah senyum kepada semua orang. Dan hampir dari seluruh perjalanan karirnya untuk Kabupaten Kukar. (prokom05)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/10/IMG-20211004-WA0014-1.jpg 720 1600 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2021-10-04 12:03:372021-10-04 15:48:51Di Hari Kelahirannya, Sunggono Mendapat Doa dan Diharapkan Terus Jadi Panutan

449 ASN dan Non ASN Ikuti Apel Pagi Virtual: Plt Asisten III Sampaikan Amanat Sekda Kukar!

4 Oktober 2021/in Arsip Berita, Uncategorized /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Sebanyak 449 orang Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Non ASN dilingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) mengikuti apel pagi secara virtual yang dipimpin oleh Plt Asisten III Sukotjo Setkab Kukar, Senin 4 Oktober 2021.

Dalam arahannya, Plt Asisten III Sukotjo mengapresiasi atas kehadiran para pegawai ASN dan Non ASN yang sudah menjadikan apel pagi virtual tersebut sebagai silaturahmi akbar dan memperkuat silaturahmin antar pegawai.

“Terima kasih atas kehadiran ASN dan Non ASN dilingkungan pemkab Kukar yang sudah mengikuti apel pagi secara virtual, kendati masih dalam suasana pandemi Covid-19. Semoga melalui apel akbar ini tetap diberikan kesehatan dan semangat dalam menjalankan amanah sebagai abdi negara, abdi pelayanan masyarakat,” katanya.

Dalam kesempatan itu juga Sukotjo menyamnpaikan tiga amanat penting dari sekda Kukar (Sunggono-red) yakni pertama, masing-masing bagian fokus terhaadap penyelesaian Renstra dengan berbagai macam indikator. Kedua, meminta para bagian terkait dengan temuan BPK (Badan Pemeriksa Keuangan) untuk segera ditindaklanjuti temuan itu dan memberikan rasionalisasi atau alasan-alasan dari penyelesaiannya pada bagian dimana diberikan amanah.

Kemudian amanat ketiga, menjelang akhir tahun sudah masuk pada triwulan keempat, maka harapannya, masing-masing bagian tidak melupakan sisi administrasi-nya, tetapi segera dan fokus untuk menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan yang belum final atau selesai.

“Inilah tiga amanah sekda Kukar saya sampaikan, untuk dapat dipahami dan dilaksanakan oleh masing-masing bagian di sekretariat daerah,” ujarnya.

Ditambahkan Sukotjo, ASN dan Non ASN yang berada di sekretariat fokusnya adalah pelayanan.

“Mudahkanlah semua bentuk pelayanan, jangan kemudian malah mempersulit, jika perlu buatlah SOP (Standar Operasional Prosedur) pelayanan, sehingga seluruh organ pemerintahan ini dapat memahami apa saja syarat dalam pelayanan dan dinikmati masyarakat sehingga pesan cepat pelayanan inilah yang sangat diharapkan,” demikian tambah Sukotjo. (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/10/apel4-okt2.png 447 786 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2021-10-04 09:06:092021-10-04 09:06:53449 ASN dan Non ASN Ikuti Apel Pagi Virtual: Plt Asisten III Sampaikan Amanat Sekda Kukar!

Wabup Letakkan Batu Pertama Pembangunan Jembatan Anggana Senilai Rp11,5 Miliar

4 Oktober 2021/in Arsip Berita, Uncategorized /by Admin kukarpaper

TENGGARONG – Akses penghubung menuju Kutai Lama, Kecamatan Anggana yang juga menghubungkan kecamatan Muara Badak akan segera tersambung dengan dibangunnya Jembatan yang berada dilokasi Anggana. Pembangunannya pun ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) H Rendi Solihin yang diawali doa bersama tokoh masyarakat setempat, Kamis 30 September 2021 lalu.

Wakil Bupati Kukar H Rendi Solihin saat meletakkan batu pertama pembangunan jembatan Anggana. Credit Foto: Irwan Wadi

Pembangunan jembatan dengan Nomor Kontrak: P.255/630/DPU-BM/9/2021 yang dilakukan oleh CV. Cahaya Utama dengan konsultan PT. Widya Aika Berkarya dengan waktu pelaksanaan 116 hari kalender dengan masa pemeliharaan 180 hari kalender menelan biaya Rp.11.580.612.448,26.

Sebelum melakukan peletakan batu pertama, terlebih dahulu Wabup Rendi Solihin meninjau lokasi pembangunan dengan menaiki perahu tarik menyeberang ke lokasi rencana bentangan jembatan. Nampak yang bisa melewati akses perahu tarik tersebut hanyalah sepeda motor sedangkan kendaraan roda empat belum bisa melewati akses tersebut.

Setelah melihat sekeliling rencana bentangan pembangunan jembatan, wabup beserta rombongan kembali ke lokasi seberang untuk melakukan peletakan batu pertama.

“Peletakan batu pertama jembatan ini akan menghubungkan akses menuju Desa Kutai Lama. Ini merupakan titik vital di kecamatan Anggana yang dari dulu sangat diharapkan warga setempat, menyangkut akses sambung jalur alternatif bagi warga setempat, bahkan sebagai akses menuju kecamatan Muara Badak dan sebaliknya,” katanya.

Wabup H Rendi Solihin saat menaiki perahu tarik menuju seberang lokasi pembangunan jembatan

“Saya berharap dibangunnya jembatan penghubung ini dapat meningkatkan perekonomian di Anggana khususnya desa setempat. Keberadaan jembatan ini juga akan mempermudah para pengunjung berziarah ke makam,” ujarnya.

Inilah lokasi pembangunan jembatan akses menuju Kutai Lama dan Muara Badak

Setelah memberikan keterangan pers-nya, wabup Rendi Solihin kembali melanjutkan kunker-nya menuju desa Kutai Lama untuk meresmikan bagunan sekretariat kelembagaan masyarakat. (Prokom10)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/10/batu3.jpg 1125 1500 Admin kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin kukarpaper2021-10-04 07:24:012021-10-04 07:25:29Wabup Letakkan Batu Pertama Pembangunan Jembatan Anggana Senilai Rp11,5 Miliar

Tinjau Semenisasi Irigasi di Kelurahan Panji, Bupati Apresiasi Pengerjaannya Dilakukan Warga Setempat

4 Oktober 2021/in Uncategorized /by Admin 2 Kukarpaper

Tengggarong – Bupati Kutai Katanegara (Kukar) Edi Damansyah dengan mengendarai sepeda, meninjau pekerjaan semenisasi irigasi atau saluran air di RT 19 Caruban Kelurahan Panji Kecamatan Tenggarong, Minggu (3/10/2021).

Semenisasi parit sepanjang 250 meter di areal persawahan penduduk tersebut, dikerjakan melalui Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi ( P3A-PGAI ) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Dirjen SDA Balai Wilayah Sungai Kalimantan IV Satuan Kerja Operasi dan Pemeliharaan SDA Kalimatan IV. Dengan sumber dana APBN murni senilai Rp 195 juta, waktu pelaksanaan 90 hari kelender yang dikerjakan oleh Perkumpulan, Petani, Pengguna Air (P3A) Panji Bersatu (Panbers).

Ketua P3A Panbers, Tho’at melaporkan bahwa pada 10 Juli 2021 lalu pihaknya mengadakan rapat untuk pembentukan pengurus P3A Panbers. Dengan tujuan untuk memenuhi persyarat bahwa P3A ini mampu membangun dan melaksanakan proyek irigasi ini.

“Dengan harapan bila warga setempat yang mengerjakan dijamin hasil dan mutunya pasti bagus,” ujarnya.

Lebih lanjut, Tho’at mengatakan bahwa P3A Panbers yang terdiri dari kelompok tani, Panji Makmur, Panji Mulyo, dan Panji Selipan ini juga sudah diperiksa dan di audit oleh BPKP Provinsi Kaltim.

“Alhamdulillah hasil pembangunan dan pengerjaannya tidak ada masalah dan mutunya bisa dipertanggungjawabkan dengan baik,” tegasnya.

Sementara itu, Bupati Kukar Edi mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada P3A Panbers, para ketua dan anggota kelompok tani di wilayah Panji yang sudah menekuni profesi sebagai petani yang merupakan salah satu mata pencaharian pokok untuk ekonomi keluarga.

“Sehingga kedepannya yang berkaitan dengan infrastruktur jalan menuju pertanian itu akan kita lengkapi,” tegasnya.

Lebih lanjut, Edi mengatakan kebijakan Pemkab Kukar di sektor bidang Pertanian dan Pariwisata adalah andalan di Kabupaten Kukar yang harus bisa berjalan secara bersama-sama.

“Saya berharap para petani yang tergabung dalam kelompok Panbers ini agar terus menguatkan kelompok taninya.

“Jangan sampai ada kelompok yang tidak aktif atau tidak jalan, tanyakan ke mereka apa penyebabnya dan jangan dibiarkan. Namanya kelompok kita harus maju dan berkembang bersama sama,” harapnya.

Turut hadir mendampingi bupati tersebut, Sekda Sunggono, Ketua Bappeda Wiyono, Kadistannak Sutikno, Plt Kepala Dinas PU Wisnu, Camat Tenggarong Arfan Boma Pratama, dan Lurah Panji Nina Martini. (prokom05)

https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/10/IMG-20211004-WA0001.jpg 720 1600 Admin 2 Kukarpaper https://kukarpaper.com/wp-content/uploads/2021/01/logo-kukarpaper.png Admin 2 Kukarpaper2021-10-04 06:58:532021-10-04 09:56:18Tinjau Semenisasi Irigasi di Kelurahan Panji, Bupati Apresiasi Pengerjaannya Dilakukan Warga Setempat
Page 17 of 19«‹1516171819›»

Pages

  • Arsip Dokumentasi Berita
  • Arsip Dokumentasi Fotografi
  • Arsip Dokumentasi Videografi
  • Arsip e-Paper 2021
  • Arsip e-Paper 2022
  • Arsip e-Paper 2023
  • Arsip e-Paper 2024
  • Arsip Video
  • Berita Terkini
  • Contact
  • Events
  • Home
  • Hubungi Kami
  • Jadwal Kegiatan
  • Jadwal Kegiatan Yang Akan Datang
  • Profil KukarPaper.com

Categories

  • Arsip Berita
  • Personal
  • Uncategorized

Archive

  • November 2025
  • Oktober 2025
  • September 2025
  • Agustus 2025
  • Juli 2025
  • Juni 2025
  • Mei 2025
  • April 2025
  • Maret 2025
  • Februari 2025
  • Januari 2025
  • Desember 2024
  • November 2024
  • Oktober 2024
  • September 2024
  • Agustus 2024
  • Juli 2024
  • Juni 2024
  • Mei 2024
  • April 2024
  • Maret 2024
  • Februari 2024
  • Januari 2024
  • Desember 2023
  • November 2023
  • Oktober 2023
  • September 2023
  • Agustus 2023
  • Juli 2023
  • Juni 2023
  • Mei 2023
  • April 2023
  • Maret 2023
  • Februari 2023
  • Januari 2023
  • Desember 2022
  • November 2022
  • Oktober 2022
  • September 2022
  • Agustus 2022
  • Juli 2022
  • Juni 2022
  • Mei 2022
  • April 2022
  • Maret 2022
  • Februari 2022
  • Januari 2022
  • Desember 2021
  • November 2021
  • Oktober 2021
  • September 2021
  • Agustus 2021
  • Juli 2021
  • Juni 2021
  • Mei 2021
  • April 2021
  • Maret 2021
  • Februari 2021
  • Januari 2021
  • Desember 2020

Website resmi Pemkab Kutai Kartanegara yang memuat berbagai informasi kegiatan program pembangunan dengan mengedepankan pelayanan berintegritas serta memenuhi harapan masyarakat Kutai Kartanegara maju, sejahtera berkeadilan.

Prokom Kukar @pemkabkukar @prokomkukar
Sedang online0 orang
Pengunjung hari ini33 orang
Pengunjung kemarin299 orang
Jumlah klik hari ini42 kali
Jumlah klik kemarin404 orang
Total pengunjung252840 orang
Total seluruh klik481954 orang
- Enfold Theme by Kriesi
Scroll to top
X