Majelis Aswaja Peduli di Samboja Barat, Maslianawati Serahkan Bantuan Warga Pra Sejahtera
Tenggarong – Majelis Taklim Ahlus-Sunnah wal-Jama’ah (Aswaja) Kutai Kartanegara (Kukar) terus melanjutkan kegiatan sosialnya di bulan Ramadhan ini, kali ini giliran Masjid Nurul Jannah Sungai Merdeka Kecamatan Samboja Barat yang menjadi tujuan, Ahad (24/3/24).
Pembina Majelis Aswaja Kukar Maslianawati Edi Damansyah menyerahkan sejumlah bantuan yaitu puluhan paket sembako, kemudian paket bantuan BAZNAS Kukar untuk warga pra sejahtera, serta bingkisan dari Camat Samboja Barat untuk warga yang pantas menerimanya.
Acara juga diisi dengan Tausiyah Ramadhan, sholawatan.
Maslianawati dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan rutin setiap Ramadhan itu bertujuan untuk meningkatkan jalinan silaturahmi.
“Ini merupakan kegiatan rutin Majelis taklim Aswaja Kukar, sebagai bentuk kepedulian kami kepada warga pra sejahtera dengan memberikan bantuan paket sembako,” ujarnya.
Maslianawati juga berharap kegiatan pengajian majelis taklim di Samboja Barat berjalan rutin dan baik, sebagai upaya peningkatan iman membentuk sumber daya manusia yang bertaqwa.
Selain itu, Ia juga membeberkan program Aswaja Kukar yakni mengadakan khitanan massal di kecamatan yang belum pernah dijalankan program khitanan massal Aswaja, dengan sasaran keluarga kurang mampu untuk membantu menyunatkan anak mereka, serta pelatihan Fardhu Kifayah untuk pemuda sebagai upaya untuk menyiapkan regenerasi pengurus jenazah sesuai syariat Islam. Serta ia juga menginformasikan rencana lomba Habsyi tingkat Kabupaten Kukar pada Muharram nanti, diharapkan Kecamatan mengirimkan perwakilannya.
Selanjutnya, Maslianawati berharap rumah ibadah penuh dengan jamaah, ketika ibadah maupun kegiatan pengajian. Serta syiar Islam dapat dijalankan dengan baik dengan perencanaan yang bagus.
“Harapan kita Masjid menjadi makmur dengan jamaah yang beribadah wajib, maupun kegiatan pengajian,” demikian ujarnya.
Sementara Lurah Sungai Merdeka Agus Santoso mengucapkan terimakasih atas kegiatan Majelis Taklim Aswaja Kukar di wilayahnya. Demikian juga Camat Samboja Barat Burhanuddin juga berterimakasih atas kegiatan pengajian dan program peduli Majelis Aswaja Kukar di wilayahnya yang menjadi berkah dan ladang pahala bagi penerima bantuan dan yang hadir di masjid tersebut untuk mengikuti pengajian.
Hadir pada acara itu Pemerintah Kecamatan dan Kelurahan setempat, kumpulan Majlis taklim, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta masyarakat sekitar. (Prokom04)