Pemkab Kukar Ikuti Pembekalan Kepemimpinan. Mendagri: Manfaatkan Jabatan Untuk Mengabdi Kepada Masyarakat
Tenggarong – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara dalam hal ini Sekretaris Darah Sunggono bersama beberapa Asisten Setkab Kukar mengikuti Pembekalan Kepemimpinan bagi Kepala Daerah Petahana dan non Petahana tahun 2021 oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) secara virtual dari Kantor Bupati Kukar, Senin (13/9).
Pembekalan tentang Kepemimpinan Pemerintahan Dalam Negeri gelombang III dan IV itu dibuka oleh Mendagri Muhammad Tito Karnavian. Acara tersebut guna optimalisasi pelaksanaan tugas, wewenang, kewajiban dan hak Kepala Daerah hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2020 sesuai dengan amanat Undang-Undang nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.
Mendagri mengingatkan tugas pokok dan fungsi Kepala Daerah, dan berharap Kepala Daerah dapat memanfaatkan jabatan yang singkat tersebut.
“Belajarlah dengan sebai-baiknya, kami ingin peserta fokus dan menyimak materi yang disajikan dengan seksama, dan bekerjalah secara maksimal,” pesan Tito.
Kemudian Tito mengimbau agar Kepala Daerah harus betul-betul bekerja untuk mengabdikan diri kepada rakyat yang ada di daerah.
“Manfaatkan jabatan anda untuk kepentingan masyarakat banyak,” demikian pesannya. (prokom04)